5 Fakta Prajurit TNI Gagalkan Aksi 9 Begal di Kebayoran Baru

Ilustrasi Begal.
Sumber :
  • Istimewa.

VIVA – Dua prajurit TNI Angkatan Darat yang berasal dari kesatuan Yonarhanud 10/ABC Kodam Jaya berhasil menggagalkan aksi pembegalan yang menyasar keduanya di kawasan Kebayoran Baru, Jakarta Selatan pada Sabtu, 7 Mei 2022. Kedua prajurit tersebut adalah Prada Junior Noval dan Prada Ardian Sapta Savela. 

Kedua prajurit TNI AD tersebut menjadi korban pembegalan ketika sedang dalam perjalanan pulang menuju Batalyon Arhanud 10/ABC setelah berbelanja kebutuhan bahan dapur di Pasar Kebayoran Baru. Pelaku diduga salah sasaran dengan menyerang kedua anggota TNI tersebut, sehingga berhasil dilumpuhkan.

Identitas Pelaku

Menurut laporan VIVA sebelumnya, Kepolisian Daerah Metropolitan Jakarta Raya berhasil mengungkap identitas satu orang pelaku begal yang mencoba menyerang dua prajurit TNI di Kebayoran Baru, Jakarta Selatan. Salah seorang pelaku tersebut bernama M Rizky dan sampai saat ini masih diperiksa secara intensif. 

Ia juga masih dicecar mengenai keberadaan tujuh orang rekannya yang berhasil meloloskan diri. Mantan Kabid Humas Polda Sulawesi Selatan ini menyatakan bahwa pelaku bukan seorang pelajar. Namun, dirinya masih belum merinci lebih jauh tentang pekerjaan dari para pelaku begal tersebut. 

Berjumlah 9 Orang

Dua orang prajurit yang berasal dari Batalyon Arhanud 10/ABC Kodam Jaya berhasil menggagalkan aksi bekal. Ketika itu, diperkirakan ada 9 orang pelaku yang mencoba menyerang dua orang prajurit tersebut ketika perjalanan menuju batalyon, setelah berbelanja untuk kebutuhan dapur anggota lajang di Pasar Kebayoran Baru, Jakarta Selatan. 

"Kejadian bermula disekitar SMPN 29 Jaksel saat ada tiga pengendara sepeda motor sejumlah sembilan orang mencoba menghentikan kendaraan dua personel TNI," ucap Kapendam Jaya, Letkol Indra Wirawan disadur dari VIVA News, Senin 9 Mei 2022.

Geger Sulaiman Tewas Loncat dari Jembatan saat Dikejar Prajurit Raider TNI, PM Turun Tangan

Dalam Pengaruh Minuman Beralkohol

Salah seorang pelaku berhasil diamankan, dan pelaku lainnya melarikan diri. Menyadur dari laman resmi TNI, sembilan orang yang dikatakan sebagai begal tersebut dalam pengaruh minuman beralkohol. Salah seorang pelaku yang tertangkap M Rizky berasal dari Pesanggrahan, Bintaro Jaksel. Dia juga sudah diserahkan ke Polsek Kebayoran Baru. Menggunakan Empat Motor

Bentrok Senjata Pecah di Hutan Aifat, Pasukan Yudha Sakti TNI Kuasai Markas OPM

Diberitakan, Kepala Bidang Hubungan Masyarakat Polda Metro Jaya, Komisaris Besar Polisi Endra Zulpan menyatakan bahwa dua orang prajurit TNI yang diserang begal di Kebayoran Baru diadang dengan empat sepeda motor pelaku. Mereka semua berboncengan. Tidak tinggal diam, dua prajurit TNI itu kembali menyerang pelaku hingga tertangkap. 

Diapresiasi KSAD Jenderal Dudung Abdurachman

Serbu dan Lumpuhkan OPM, Pasukan Operasi Khusus TNI Kuasai Total Homeyo

Kepala Staf Angkatan Darat (KSAD) Jenderal Dudung Abdurachman mengapresiasi keberanian dua prajurit Batalyon Arhanud 10/ABC Kodam Jaya, Prada Junior Noval dan Prada Ardian Sapta Savela yang menggagalkan aksi begal di kawasan Kebayoran Baru, Jakarta Selatan tanpa memikirkan keselamatan jiwanya. 

VIVA Militer: Mayjen TNI Ahmad Rizal Ramdhani dan Letkol Inf Ardiansyah di sawah

Saat Langit Mau Gelap, Jenderal Bintang Dua TNI Berseragam Lengkap Muncul di Tengah Sawah Purwakarta

Mau apa jenderal itu di sawah?.

img_title
VIVA.co.id
27 Mei 2024