Eril Ditemukan, Jokowi Ucapkan Duka Cita Kembali pada Ridwan Kamil

Presiden Jokowi di Batang, Jawa Tengah.
Sumber :
  • Biro Pres dan Media Istana Kepresidenan.

VIVA – Presiden Jokowi sudah berkomunikasi dengan Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil mengucapkan duka cita atas meninggal putra sulungnya Emmeril Kahn Mumtadz atau Eril yang hilang hanyut dibawa arus di Sungai Aare, Swis.

Senang Kendaraan Listrik Makin Menjamur, Jokowi Sebut Pabrik Baterai Beroperasi Bulan Depan

Alhamdulillah, jasad Eril sudah ditemukan oleh pihak kepolisian Bern, Swis pada Rabu, 9 Juni 2022. Untuk itu, Presiden Jokowi menyampaikan duka kembali atas musibah yang dialami keluarga Ridwan Kamil.

“Saya sudah dua hari lalu sudah berkomunikasi dengan Pak Ridwan Kamil untuk menyampaikan duka cita yang mendalam, tapi Alhamdulillah sudah ditemukan,” kata Jokowi di Bogor pada Jumat, 10 Juni 2022.

Jokowi Singgung Peluang Besar Industri Kendaraan Listrik di Indonesia

Baca juga: AS Terancam Resesi Lagi, Apa Dampaknya pada Ekonomi Indonesia?

Oleh karena itu, Jokowi memerintahkan kepada Kementerian Luar Negeri dan Duta Besar untuk secara maksimal membantu kepulangan jenazah dari Swiss ke Indonesia.

Prabowo Ingin Bentuk Presidential Club, Jokowi: Bagus, 2 Hari Sekali Ketemu

“Kita harapkan Insya Allah bisa segera terlaksana pemulangan jenazahnya,” ujarnya.

Sebelumnya diberitakan, putra Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil, yakni Emmeril Khan Mumtadz atau yang biasa disapa Eril, hilang terseret arus di Sungai Aare, Barn, Swiss pada Kamis 26 Mei 2022.

Eril ke Swiss bersama sang ibu, Atalia Praratya atau Atalia Kamil, berada di Swiss untuk mencari sekolah guna melanjutkan studi S-2 Eril di sana. Sedangkan Ridwan Kamil sedang berada di Inggris. Saat berada di Swiss, Eril, Atalia dan rombongan menyempatkan untuk berenang di Sungai Aare.

Emmeril Kahn Mumtadz alias Eril (kanan) dan Ridwan Kamil (kiri)

Photo :
  • Instagram

Saat berenang di sungai itulah terjadi insiden kecelakaan. Begitu Eril hendak naik ke permukaan, secara tiba-tiba dia terseret oleh arus sungai yang cukup deras. 

Teman Eril sempat memberikan pertolongan saat itu. Namun lantaran arus yang cukup deras itu membuat Eril terseret. Hingga saat ini, proses pencarian masih dilakukan.

“Ridwan Kamil langsung menyusul ke Swiss setelah menerima kabar musibah tersebut dan saat ini telah bertemu dengan keluarga di sana," ujar anggota keluarga Elpi Nazmuzaman dalam keterangan pada Jumat, 27 Mei 2022.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya