Jokowi Tetapkan Daftar Pahlawan Nasional yang Jadi Gambar Uang Rupiah

Presiden Joko Widodo saat umumkan ekspor minyak goreng.
Sumber :
  • Biro Pres dan Media Istana Kepresidenan.

VIVA Nasional - Presiden Joko Widodo atau Jokowi menerbitkan Keputusan Presiden atau Keppres Republik Indonesia nomor 13 tahun 2022. Keppres itu terkait penetapan gambar pahlawan nasional sebagai gambar utama di bagian depan uang rupiah kertas.

Dalam Keppres tersebut, kebijakan ini sebagai salah satu bentuk penghargaan kepada pahlawan nasional. Maka itu, Pemerintah perlu mencantumkan gambar pahlawan nasional sebagai gambar utama di bagian depan uang rupiah kertas NKRI.

Pun, merujuk pertimbangan tersebut, beberapa nama pahlawan yang dijadikan gambar utama di bagian depan mata uang kertas rupiah di antaranya yakni Mohammad Hoesni Thamrin, Ir. H. Djuanda Kartawidjaja, Tjut Meutia, Frans Kaisiepo, hingga Dr. (H.C.) Ir. Soekarno, dan Dr. (H.C.) Drs. Mohammad Hatta.

Untuk Soekarno dan Mohammad Hatta dijadikan gambar utama pada uang kertas Rp100 ribu.

Berikut daftar pahlawan nasional yang jadi gambar utama di bagian depan rupiah kertas Negara Kesatuan Republik Indonesia:

a. Gambar pahlawan nasional Dr. (H.C.) Ir. Soekarno dan Dr. (H.C.) Drs. Mohammad Hatta sebagai gambar utama pada bagian depan Rupiah kertas Negara Kesatuan Republik Indonesia dengan pecahan Rp100.000,00 (seratus ribu rupiah):

b. Gambar pahlawan nasional Ir. H. Djuanda Kartawidjaja sebagai gambar utama pada bagian depan Rupiah kertas Negara Kesatuan Republik Indonesia dengan pecahan Rp50.000,00 (lima puluh ribu rupiah):

c. Gambar pahlawan nasional Dr. G.S.S.J. Ratulangi sebagai gambar utama pada bagian depan Rupiah kertas Negara Kesatuan Republik Indonesia dengan pecahan Rp20.000,00 (dua puluh ribu rupiah),

Loyal Dukung Prabowo, Maruarar Sirait: Kita Gak Ada Bicara jabatan Menteri

d. Gambar pahlawan nasional Frans Kaisiepo sebagai gambar utama pada bagian depan Rupiah kertas Negara Kesatuan Republik Indonesia dengan pecahan Rp10.000,00 (sepuluh ribu rupiah),

e. Gambar pahlawan nasional Dr. K.H. Idham Chalid sebagai gambar utama pada bagian depan Rupiah kertas Negara Kesatuan Republik Indonesia dengan pecahan Rp5.000,00 (lima ribu rupiah),

Gibran Akui Telah Siapkan Rencana Gabung Parpol Lain Setelah Hengkang dari PDIP

f. Gambar pahlawan nasional Mohammad Hoesni Thamrin sebagai gambar utama pada bagian depan Rupiah kertas Negara Kesatuan Republik Indonesia dengan pecahan Rp2.000,00 (dua ribu rupiah), dan

g. Gambar pahlawan nasional Tjut Meutia sebagai gambar utama pada bagian depan Rupiah kertas Negara Kesatuan Republik Indonesia dengan pecahan Rp1.000,00 (seribu rupiah),

Rupiah Perkasa ke Rp 16.088 per Dolar AS Usai Rilis Data Inflasi RI

Keppres tersebut itu ditandatangani Jokowi per 6 Juli 2022. "Keputusan Presiden ini mulai berlaku pada saat ditetapkan," demikian bunyi pasal 4 Keppres tersebut.

Presiden Jokowi di Pameran PEVS 2024

Jokowi: Indonesia Bisa Produksi 1,6 Juta Motor Listrik, tapi Baru 100 Ribu Unit

Indonesia seharusnya bisa memproduksi hingga 1,6 juta unit motor listrik setahun. Selain itu Jokowi juga pastikan bakal ada pabrik baterai kendaraan listrik di Indonesia.

img_title
VIVA.co.id
4 Mei 2024