Termotivasi Jackie Chan, Wadansat Brimob Narik Becak Rickshaw Setiap Hari

Wadansat Brimob Polda Jambi Boy Sutan Binanga Siregar Narik Becak Rickshaw
Wadansat Brimob Polda Jambi Boy Sutan Binanga Siregar Narik Becak Rickshaw
Sumber :
  • Syarifuddin Nasution (Jambi)

VIVA Nasional - Kegemaran seorang polisi berolahraga demi menjaga imun tubuh adalah hal biasa. Namun, jenis olahraga yang dilakukan polisi dari satuan Brimob ini tidak biasa, dengan menarik becak Rickshaw

Hal itulah yang dilakukan oleh Wakil Komandan Satuan (Wadansat) Brimob Polda Jambi, Boy Sutan Binanga Siregar. Demi kesehatan, ia berolahraga jalan kaki menarik becak Rickshaw sejauh 15 Km sampai 20 Km di dalam wilayah Kota Jambi. 

"Saya senang berolahraga, jadi ada becak seperti ala Cina itu ya saya adopsi saja dan saya tiru dan saat tarik Rickshaw, istri dan anak juga ikut naik," ujar Boy Sutan warga Jalan Dr Abdul Rahman Saleh, Kelurahan Pasir Putih, Kecamatan Jambi selatan. 

Wadansat Brimob Polda Jambi Boy Sutan Binanga Siregar Narik Becak Rickshaw

Wadansat Brimob Polda Jambi Boy Sutan Binanga Siregar Narik Becak Rickshaw

Photo :
  • Syarifuddin Nasution (Jambi)

Boy mengatakan, ia menarik Rickshaw jalan kaki dan lari juga hampir setiap hari dilakukan saat balik dari kantor dan sudah dilakukan hampir setahun dan ia senang membawa becak Rickshaw demi menunjukkan aktivitas olahraga berbeda dari yang lain. 

"Awal tertarik dengan Rickshaw karena melihat di flim Jackie Chan dan Jet Li ada becak-becak ditarik sama orang, sehingga saya terpikir membuat becak tersebut untuk berolahraga membawa becak keliling Kota Jambi,"j elasnya Selasa, 7 Maret 2023.

Boy menceritakan, ia sangat senang menarik becak Rickshaw dan masyarakat sangat positif sekali menilainya sampai ingin mau naik juga ditarik, namun ia hanya tarik becak demi buat olahraga. 

Halaman Selanjutnya
img_title