Warga Banjar Sesetan Kaja Bali Gelar Tradisi Omed-omedan Usai Hari Nyepi

- Maha Liarosh (Bali)
VIVA Nasional – Warga Banjar Sesetan Kaja kembali mengadakan festival Omed-omedan, Kamis, 23 Maret 2023. Tradisi yang hanya ada di satu desa itu selalu digelar pada Hari Ngembak Geni atau sehari setelah Nyepi.
Penglingsir Banjar Sesetan Kaja Jro Wayan Sunarya menjelaskan, festival kali ini menjadi pertama diadakan setelah pandemi Covid-19. Selama pandemi, kegiatan tetap diadakan dengan lingkup kecil dengan jumlah peserta terbatas.
"Selama pandemi kemarin kita tetap adakan tapi di dalam Banjar Kaja saja, tidak keluar sampai ke jalan raya," kata Sunarya, Kamis, 23 Maret 2023.
Festival Omed-omedan di Banjar Sesetan Kaja Bali saat Ngembak Geni
- Maha Liarosh (Bali)
Menurutnya, tradisi yang penuh eforia dan kebersamaan antar warga itu sebenarnya memiliki makna yang cukup sakral. Warga desa Sesetan Kaja meyakini, kalau tradisi itu dilewatkan maka akan terjadi musibah. Jika tidak menggelar ritual Omed-omedan desa mereka akan dilanda malapetaka.
“Kami pernah meniadakan tapi sebagian besar warga kami dirundung bencana, dari situ tersirat pesan kalau kami harus tetap mengadakan Omed-omedan ini,” kata Sunarya.
Festival Omed-omedan di Banjar Sesetan Kaja Bali saat Ngembak Geni
- Maha Liarosh (Bali)