Wajah Sigit Qurdhowi Tampak Memar dan Lebam

Foto terduga teroris Sukoharjo, Sigit Qurdowi (kanan) & Hendro Yunianto
Sumber :
  • Antara/ Dhoni Setiawan

VIVAnews - Sebelum dibawa pulang dari RS Bhayangkara Semarang, pihak keluarga dan Tim Pengacara Muslim (TPM) Jawa Tengah diperbolehkan melihat kondisi jasad jenazah terduga teroris Sigit Qurdowi. Dari hasil pengamatan terlihat bekas luka memar dan lebam di wajah jenazah Sigit.

Hal ini diungkapkan oleh salah satu anggota TPM Jawa Tengah, M Syaifudin yang ikut mengurus proses pemulangan jenazah Sigit Qurdhowi dari RS Bhayangkara Semarang. Menurut dia, bekas luka memar terlhat di bagian kening wajah.

“Lukanya memar memang terlihat sekali. Terutama di bagian kening sebelah kanan, “ kata dia kepada VIVAnews.com, Rabu malam, 18 Mei 2011. Selain bekas memar, dia menambahkan, bekas luka lebam juga terlihat di bagian bibir. “Yang bisa dilihat hanya luka-luka itu,” kata dia.

Sedangkan ketika disinggung mengenai luka bekas tembakan, ia mengaku tidak bisa melihatnya. “Luka tembakan secara spesifik tidak melihat. Karena yang saya lihat hanya di bagian wajah saja,” terang dia.

Proses pemulangan jenazah sendiri dilakukan sekitar pukul 19.00 WIB. Setelah proses administrasi pengurusan jenazah selesai, sekitar tiga puluh mendit kemudian, peti jenazah dibawa mobil ambulans langsung menuju kediaman orang tua almarhum di Solo.

“Tadi dari pihak keluarga hanya adiknya. Sedangkan dari TPM hanya saya,” ujar Syaifuddin.

Laporan: Fajar Sodiq | Solo

Terpopuler: Sakit yang Diidap Parto sampai Syifa Hadju Pernah Diperingatkan oleh Raffi Ahmad
Kapolrestabes Medan, Kombes Pol Teddy John Sahala Marbun saat memberikan keterangan pers Jendral TNI bintang dua gadungan.(B.S.Putra/VIVA)

Nekat Datangi Markas TNI, Mayjen Gadungan Ini Ingin Nitip Kerabat Masuk Akmil

Pria berinsial JJ, mengaku sebagai anggota TNI pangkat Mayor Jenderal ditangkap saat mendatangi Markas Kodam I Bukit Barisan (BB). Ternyata TNI gadungan

img_title
VIVA.co.id
27 April 2024