Menunggu Buron Nazaruddin

Nazaruddin ditangkap di Kolombia
Sumber :
  • tvOne

VIVAnews - Tak kunjung adanya kepastian dari kedatangan mantan bendahara umum Partai Demokrat, M Nazaruddin, membuat para pewarta yang menunggu di lokasi yang ditengarai Nazaruddin akan muncul, harap-harap cemas.

Seperti tak kenal kata menyerah, seorang kameramen, 'setia' menunggu kedatangan Nazaruddin di Markas Komando Korps Brimob Kelapa Dua, Depok, sejak pukul 22.00, Jumat malam.

Terri, seorang kameraman yang berasal dari salah satu TV swasta nasional rela bergadang dan menunggu di depan pintu gerbang Markas Korps Brimob hanya agar bisa mendapatkan berita gambar dari 'sang buron'. "Saya sudah menunggu sejak semalam," ujarnya.

Bahkan ketika ada teriakan 'Nazaruddin datang' dan ditambah adanya pergerakan petugas yang bersiap-siap membuka portal gerbang, wartawan-wartawan lantas berhambur menuju pintu gerbang. Celakanya, karena terburu-buru, dia hampir tertabrak kendaraan yang melintas. "Karena ada teriakan, saya langsung lari," tuturnya. Ternyata mobil yang melintas bukan mobil yang ditunggu-tunggu.

Sebelumnya, Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi mengatakan, buronan Nazaruddin dipastikan akan tiba di Jakarta pukul 17.00, sore ini. Setelah mendarat, tersangka suap wisma atlet itu akan menjalani tes kesehatan terlebih dahulu. "Periksa kesehatan dulu di Mako Brimob," kata Ketua KPK, Busyro Muqoddas, saat dihubungi VIVAnews.com, Sabtu 13 Agustus 2011.

Usai menjalani tes kesehatan, Nazaruddin juga akan menjalani pemeriksaan di KPK. "Setelah dari Kelapa Dua, dia terus ke KPK," ujarnya.

Cegah Informasi Simpang Siur, Jemaah Haji Diimbau Tak Bagikan Kabar Tidak Benar di Media Sosial
Kim Min-jae saat Napoli melawan Inter Milan

6 Pemain yang Bisa Didatangkan Inter Milan, dari Juara Serie A hingga Penantang Liga Champions

Pada Senin, 22 April, Inter Milan meraih Scudetto ke-20 dalam sejarah mereka, dan cara mereka memastikannya tidak bisa lebih memuaskan lagi.

img_title
VIVA.co.id
27 April 2024