Pesan Anas Urbaningrum untuk Para Pemudik

Mudik 2011
Sumber :
  • ANTARA/ Reno Esnir

VIVAnews -- Ketua Umum Partai Demokrat, Anas Urbaningrum melepas keberangkatan 95 bus untuk mudik bareng yang digelar oleh partainya. Pelepasan dilakukan di Pekan Raya Jakarta (PRJ), Sabtu 27 Agustus 2011.

Pelepasan dilakukan sekitar pukul 09.00 WIB. Bus yang berjumlah 95 itu mengangkut setidaknya 5.700 pemudik ke berbagai tujuan di Jawa Barat, Jawa Tengah, dan Jawa Timur.

Kepada para pemudik, Anas berpesan agar berhati-hati selama perjalanan. Selain itu, Anas berharap para pemudik tak membawa teman-teman dari kampung halamannya ke Jakarta saat balik kelak. "Ini pesan, kalau kembali ke Jakarta nanti lebih baik tidak bawa teman. Biar Jakarta tidak tambah padat," kata Anas.

Anas sendiri merasa gembira dengan antusias warga mengikuti mudik bareng yang digelar partainya. "Kegiatan ini memang acara rutin tahunan, sejak tahun 2006. Tiap menjelang Idul Fitri Partai Demokrat memang menyelenggarakan mudik bersama," kata dia.

"Kami merasa bersahabat dengan warga yang akan pulang kampung."

Menurut Anas, acara mudik bareng seperti ini sangat efektif merekatkan tali silaturahmi antar sesama. "Kami ingin tradisi silaturahmi tetap terjaga. Partai Demokrat menjunjung tinggi dan memuliakan silaturahim. Jika tak ada silaturahim, hidup ini kering. Oleh karena itu, silaturahim harus terus dijaga," kata dia.

Jangan Malas, Olahraga Bisa Jaga Kesehatan Jantung Hingga Turunkan Risiko Kanker Lho!
Turnamen PBSI Sumedang Open 2024

Sukses Digelar, Turnamen PBSI Sumedang Open 2024 Diharap Lahirkan Atlet Terbaik

Turnamen Bulutangkis PBSI Sumedang Open 2024 sukses digelar di GOR Sampurna Sumedang, Indra Jayaatmaja, Ketua PBSI Sumedang berharap ajang ini lahirkan atlet terbaik.

img_title
VIVA.co.id
10 Mei 2024