TKW Tewas Jatuh dari Lantai 10 di Hongkong

TKW NTT
Sumber :
  • VIVAnews/ Adri Irianto

VIVAnews - Kisah tragis menimpa tenaga kerja perempuan (TKW) bernama Istiqomah (30), asal Desa Karang Gandu, Kecamatan Watulimo, Trenggalek, Jawa Timur. Ia meninggal dunia setelah jatuh dari lantai 10, rumah majikannya, Choi Nai Nai kawasan Pok Fu Lam, Hongkong, 21 September 2011 lalu.

"Belum jelas kabar pasti mengenai penyebab dan kronologi peristiwa tersebut. Yang tersiar hanya kabar yang menyebut, almarhumah tewas karena kecelakaan kerja," kata Suprapti Divisi Advokasi Migrant Institute Selasa 4 Oktober 2011.

Peristiwa tragis itu menambah deretan panjang nama-nama TKI yang meninggal dunia di negeri orang. Belum lama, publik dikejutkan kematian Kikim Komalasari asal Cianjur, Jawa Barat. Kikim meninggal dibunuh majikannya di Arab Saudi, dan jenazah baru bisa dipulangkan 10 bulan kemudian.

"Ini sangat menyedihkan, sedemikian murahnya nyawa TKI di negeri rantau. Dan yang membuat heran, pemerintah Presiden Susilo Bambang Yudhoyono lagi-lagi tidak berdaya melakukan pembelaan," lanjutnya.

Kasus jatuhnya pekerja asal Indonesia dari gedung-gedung tinggi juga kerap terjadi di Malaysia. Jurnalis asal Singapura, bahkan menjadi saksi mata salah satu kejadian. Ia melihat tubuh pekerja rumah tangga asal Indonesia  terkulai lemas di dasar apartemen di Singapura.

"Genangan berwarna merah menetes dari rambutnya yang hitam, menyatu dengan kulitnya yang coklat. Lagi, pekerja rumah tangga asal Indonesia tewas terjatuh," urai Sim Chi Yin menceritakan tragedi yang ia saksikan.

Tak seperti berita kekerasan buruh migran atau gaji yang tak dibayar, kisah pekerja yang tewas terjatuh dari blok-blok apartemen tinggi itu jarang diekspos media. "Kadang-kadang, kain pembersih atau galah pakaian dari bambu serta sprai ditemukan di samping jasad tersebut," lanjut jurnalis perempuan itu.

Statistik menyebut, 150 pekerja rumah tangga terjatuh dari gedung-gedung Singapura sejak tahun 1999 hingga 2005. Terbanyak adalah orang Indonesia.

(Laporan: Tudji Martudji | Surabaya, umi)

Nasdem Bakal Gabung Koalisi Prabowo-Gibran, PKS Sebut Surya Paloh Cantik Bermain Politik
Ilustrasi anak sekolah

Jangan Ragu Masukkan Anak ke PAUD Bun, Ini 5 Manfaat Pentingnya

Pendidikan Usia Dini (PAUD atau Preschool) yang berkualitas tak hanya mempersiapkan anak-anak untuk masuk sekolah dasar, tetapi juga membentuk kesejahteraan emosional.

img_title
VIVA.co.id
26 April 2024