Demokrat Siapkan Paket 'Seksi' di Buleleng

Kampanye Partai Demokrat
Sumber :
  • VIVAnews/Nurcholis Anhari Lubis

VIVAnews - Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Kabupaten Buleleng, Bali, semakin dekat. April 2012 pesta demokrasi di kabupaten terbesar di Provinsi Bali itu akan dihelat. Sejumlah partai sibuk menyiapkan strategi untuk memperebutkan 600 ribu suara dari total penduduk 900 ribu jiwa itu.

Tak terkecuali Partai Golkar, Partai Demokrat, dan PDI Perjuangan. PDI Perjuangan sudah menelurkan rekomendasi. Partai Golkar bersiap mengumumkan paket yang akan diusung. Pun halnya dengan Partai Demokrat. Partai berkuasa ini sudah menyiapkan beberapa nama yang akan diusung.

Dihubungi melalui telepon, Sekretaris DPD Partai Golkar Bali, DAP Putu Sri Wigunawati, mengaku partainya masih melakukan survei terhadap beberapa kandidat yang mendaftar ke partai asuhan Aburizal Bakrie itu. "Ada 21 kandidat yang masih disurvei, jadi kami belum bisa bicara banyak. Termasuk keputusan apakah Golkar akan maju sendiri atau koalisi, mengusung kandidat kader-kader atau kader-nonkader, menunggu hasil survei," kata Sri Wigunawati kepada VIVAnews.com, Sabtu, 5 November 2011.

Hasil survei sendiri, sambung Sri Wigunawati, akan selesai dua minggu ke depan. "Kalau hasilnya sudah keluar, pasti kami umumkan," katanya.

Sementara itu, Partai Demokrat Bali sudah memutuskan untuk maju sendiri alias tidak koalisi. Siapa yang bakal diusung, Ketua DPD Partai Demokrat Bali, Made Mudarta menunggu keputusan Partai Golkar. "Kami sudah menyiapkan paket, di antaranya paket kader-kader dan kader-nonkader. Tapi kami menunggu Golkar mengumumkan kandidat terlebih dahulu," kata Mudarta.

Siapa yang nantinya bakal diusung, kata Mudarta, yang pasti adalah paket 'seksi'. "Paket seksi yang saya maksud adalah paket yang mampu menerobos hutan belantara 'Den Bukti' (sebutan lain untuk Kabupaten Buleleng)," terang Mudarta.

Bagi Demokrat, meramaikan Pemilukada Buleleng untuk memperkuat demokrasi, sembari menguji mesin politik. "Sebab, 85 persen di sana pemilih tradisional, yang rasional hanya 15 persen. Kami menarget 30 persen lebih raupan suara apabila kandidat yang bertarung  4 pasang kandidat. Dari hasil survei dan konsolidasi organisasi, kami optimistis," imbuh Mudarta.

Pemilukada Kabupaten Buleleng bakal dihelat April 2012 mendatang. Oleh karena luas dan sepertiga pemilih Bali berada di Kabupaten Buleleng, sejumlah partai politik menjadikan Pemilukada Buleleng untuk mengukur kekuatan jelang Pilgub 2013 mendatang. (Laporan Bobby Andalan, Bali, eh)

5 Manfaat Luar Biasa Alpukat untuk Kesehatan Kulit Wajah, Bisa Cegah Penuaan Dini
Ilustrasi Apple iPhone.

South Korea Bans Its Soldiers to Use iPhone

South Korea has banned its soldiers from using iPhones in military buildings due to increasing concerns about possible leaks of sensitive information through voice record

img_title
VIVA.co.id
26 April 2024