Kubur 1 Bangkai Hewan, Dihargai Rp50 Ribu

Banjir bandang di pesisir selatan Padang, Sumatera Barat
Sumber :
  • Mariadi/Warga Painan, Sumatera Barat

VIVAnews - Untuk mempermudah evakuasi bangkai hewan ternak yang hanyut pasca-banjir bandang di Kabupaten Pesisir Selatan, Sumatera Barat, pemerintah daerah siapkan anggaran khusus. Setiap warga yang mengangkat dan menguburkan satu ekor bangkai sapi dihargai Rp50 ribu.

“Kami sudah instruksikan itu ke camat-camat. Untuk menghindari pencemaran lingkungan pasca banjir bandang,” kata Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Pesisir Selatan, Nasharyadi, Jumat, 11 November 2011.

Bangkai-bangkai hewan ternak akibat banjir bandang pekan lalu mengeluarkan bau tak sedap. Warga yang menjadi korban banjir pun mengeluhkan bau busuk hewan ternak yang mengambang di sungai ini. “Kalau dibiarkan berlarut-larut, ini akan menjadi masalah baru, wabah penyakit bisa menyerang warga,” tambahnya.

Uang untuk membayar prosesi pemakaman bangkai hewan ternak diambilkan dari anggaran tanggap darurat bencana Pessel. Untuk mencairkan uang ini, warga yang mengubur bangkai-bangkai hewan ternak ini harus memiliki dokumentasi penguburan dan membuat berita acara. Yang terpenting, katanya, proses pemakaman tersebut harus diketahui walinagari—pejabat tertinggi di tingkat desa.

Dari data BPBD setempat, tak kurang seribu ekor ternak warga mati dihantam banjir bandang. Jumlah kerbau yang mati tercatat sebanyak 21 ekor, sapi (456 ekor), dan kambing (729 ekor).

Selain menghanyutkan ternak warga, banjir bandang yang berdampak di 10 kecamatan Kabupetan Pessel juga menewaskan enam warga di dua kecamatan. Air bah juga menghalau sekitar 130 unit rumah warga di lima kecamatan dan merusak ratusan hektare lahan pertanian warga.

Sejumlah fasilitas umum seperti masjid, sekolah, dan jembatan, rusak akibat luapan sejumlah sungai di Pessel. Hantaman bajir bandang juga memutuskan jalan lintas barat Sumatera sepanjang 700 meter di desa Pasir Putih, Kambang, Kecamatan Lengayang. Data kerugian sementara ditaksir mencapai Rp279 miliar. (Laporan: Eri Naldi, Padang, eh)

Sambut Hari KI Sedunia, RuKI Bergerak Berikan Edukasi ke Seluruh Indonesia
Hotman Pandapotan Siahaan (kanan)

PDIP Sumbar Menang Atas Gugatan dari Kader Sendiri

PDIP Sumbar menang gugatan atas kadernya yang menggugat pencopotan sebagai anggota DPRD dan digantikan PAW

img_title
VIVA.co.id
26 April 2024