Sambut Megawati, Damkar Banyumas Dikerahkan Bersihkan Abu Kelud

Vulkanik Kelud di Yogyakarta
Sumber :

VIVAnews - Petugas pemadam kebakaran Kabupaten Banyumas, Jawa Tengah, sejak pagi ini, Minggu 16 Februari 2014, dikerahkan untuk membersihkan abu vulkanik akibat erupsi Gunung Kelud di sejumlah lokasi strategis.

Pembersihan ini dilakukan menyusul adanya rencana kedatangan Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri. Presiden kelima itu akan datang ke Banyumas untuk melantik Ketua DPD PDIP Jawa Tengah.

Beberapa lokasi yang dibersihkan yakni, kawasan Pendopo Sipanji, kawasan Gelanggang Olah Raga(GOR) Satria Purwokerto.

Perlindungan Cat Mobil Berkualitas Tinggi Hadir di Jakarta Selatan

Kedua tempat itu akan dijadikan lokasi apel akbar sekaligus pelantikan. Selain itu, lokasi lain yang dibersihkan yaitu, kawasan Taman Kota Andang Pangrengan.

Menurut petugas damkar, Bandi, meski di sejumlah lokasi fasilitas umum lainnya di Kota Purwokerto kondisinya berdebu, namun tidak semua dibersihkan. "Petugas dikerahkan hari ini khusus di lokasi yang akan digunakan untuk kegiatan PDIP," kata Bandi.

Secara umum, kondisi cuaca di wilayah Banyumas cerah. Namun, abu vulkanik masih beterbangan. Upaya membersihkan debu dengan menggunakan air kurang maksimal, karena banyaknya abu yang menutupu seluruh permukaan.

Warga berharap agar segera turun hujan agar bisa menghilangkan abu yang sangat mengganggu dan mengancam kesehatan warga. (adi)

Laporan: Robbi Sofwan Amin, tvOne Banyumas

Ilustrasi penembakan.

Polisi Ditemukan Tewas di Mampang Jaksel dengan Luka Tembak di Kepala

Seorang anggota polisi ditemukan tewas dengan luka tembak di kepala di kawasan Mampang Prapatan, Jakarta Selatan pada Kamis 25 April 2024

img_title
VIVA.co.id
26 April 2024