KNKT: Ekor AirAsia Diangkat, Belum Tentu Black Box Ditemukan

Ketua KNKT, Tatang Kurniadi
Sumber :
  • Antara/ Yusran Uccang

VIVAnews - Kepala Komite Nasional Keselamatan Transportasi (KNKT), Tatang Kurniadi, belum menentukan langkah apa yang akan dilakukan untuk investigasi terhadap penyebab jatuhnya pesawat AirAsia QZ8501. Sebab, kotak hitam belum juga ditemukan.

Setahun Tragedi AirAsia QZ8501 Diperingati di Surabaya

"Mudah-mudahan segera ditemukan, kita tunggu dulu. Ketemu apa nggak, baru kita tentukan langkah, kalau ketemu ya kita tinggal ambil. Selesai," kata Tatang di kantor KNKT, Jakarta, Jumat 9 Januari 2014.

Menurut dia, meski ekor pesawat sudah ditemukan, tetapi belum tentu kotak hitam itu berada di dalamnya. Sehingga, kata dia, lebih bijak jika tak berspekulasi mengenai penemuan kotak hitam itu.

Airbus Juga Bersalah pada Jatuhnya AirAsia QZ8501

"Nggak tahu (apakah di ekor pesawat ada kotak hitam) ini bukan judi, kalau diangkat ada, ya ada, kalau nggak ada ya nggak ada. Itu bukan judi," ujarnya.

Menurut dia, jika keadaan ekor pesawat masih baik, maka bisa saja black box itu masih berada di dalamnya.

Terungkap Misteri Jatuhnya AirAsia QZ8501

"Kalau pesawat itu normal ya menyimpan black box di situ (ekor pesawat), tetapi kan sekarang diangkat ya lihat dulu nanti," kata dia.

Meski sudah memasuki hari ke-13, Tatang mengatakan bahwa tak usah khawatir jika batere itu akan habis.

"Batrenya 30 hari, masih aman batrenya," katanya. (one)

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya