Dua Teroris Poso Ditembak Mati, Polisi Temukan Bom Lontong

Baku tembak polisi dan teroris di Desan Taunca, Poso.
Sumber :

VIVA.co.id - Satgas Operasi Camar Maleo II menemukan barang bukti bom lontong setelah kontak senjata dengan teroris jaringan Santoso di Gayatri, Poso, Sulawesi Tengah, Minggu malam 24 Mei 2015. Dua terduga teroris tewas dalam kontak senjata ini.

"Beberapa barang bukti seperti bom lontong, senjata api M-16, amunisi dan senjata tajam kami temukan," ujar Kapolda Sulawesi Tengah, Brigadir Jenderal Idham Azis, kepada VIVA.co.id.

Ditambahkan Azis, ada sekitar empat sampai lima orang dari jaringan ini yang lolos dari sergapan polisi. Mereka lari dan bersembunyi di dalam hutan.

"Karena pertimbangan medan dan kondisi yang cukup gelap, maka penarikan pasukan segera dilakukan. Pagi kita lakukan penyisiran lagi," kata Azis.

Lagi, Anggota Kelompok Santoso Serahkan Diri

Penyisiran lokasi akan kembali dilakukan untuk mencari barang bukti lain yang belum sempat ditemukan. Memungkin masih ada bom dan senjata milik para pelaku yang tertinggal di lokasi kontak senjata.

"Kalau sudah malam tidak memungkinkan untuk melanjutkan kegiatan operasi," ujar Azis.

Kontak senjata antar polisi dan kelompok teroris jaringan Santoso ini terjadi sekitar pukul 18.00 WITA. Baku tembak selama 30 menit dan menewaskan dua anggota teroris.

"Ada informasi, ada angggota kelompok dari teroris Santoso akan turun ke daerah di Poso, kita maping anggota dengan melakukan penyergapan, kontak senjata 30 menit dan ada korban tewas dua dari kelompok Santoso," kata Azis.

(ren)

Kadiv Humas Polri Irjen Pol Boy Rafli Amar

Polisi: Moril Kelompok Santoso Mulai Jatuh

Santoso telah tewas tertembak di tangan Satgas Tinombala

img_title
VIVA.co.id
9 Agustus 2016