Sudirman Said Penuhi Panggilan Kejaksaan Agung

Menteri ESDM Sudirman Said Bersaksi di Sidang MKD
Sumber :
  • VIVA.co.id/Anhar Rizki Affandi
VIVA.co.id -
Menteri Energi Sumber Daya Mineral (ESDM) Sudirman Said menyambangi Gedung Bundar Jaksa Agung Muda Pidana Khusus (Jampidsus), Senin, 7 Desember 2015. Sudirman Said tiba di kantor Jampidsus sekitar pukul 08.00 WIB, dengan mengenakan baju baju batik berwarna cokelat lengan panjang.


"Pagi ini saya memenuhi panggilan Kejaksaan Agung, panggilan kami terima pekan lalu, tapi pekan lalu saya berada di Wina (Swiss) untuk OPEC ," di Kejaksaan Agung, Jalan Hasanudin 1, Jakarta Selatan.


Sudirman siap memberikan keterangan secara jelas soal rekaman pencatutan nama Presiden Joko Widodo dan Wakil Presiden Jusuf Kalla terkait permintaan saham PT Freeport Indonesia.


"Hari ini saya memberikan keterangan sejujurnya, seterbuka mungkin. Sebagaimana saya ungkapkan di MKD (Mahkamah Kehormatan Dewan)," katanya.


Mantan Direktur Utama PT Pindad itu juga siap memberikan keterangan tambahan, apabila penyidik Kejaksaan memanggilnya kembali untuk pemeriksaan lagi.

Sudirman Akui Banyak 'Gesekan' Saat Jadi Menteri ESDM

"Saya kira kemarin katakan di MKD, apabila oleh penegak hukum disimpulkan ada aspek pelanggaran hukum, pasti ditindak. Kami mendukung sepenuhnya," tutur Sudirman.
Sudirman Said Cerita Pencapaian Selama Jabat Menteri ESDM

Sudirman Said

Sudirman Said Pamit, Pegawai ESDM Menangis

Sudirman akan melakukan Sertijab pada sore ini.

img_title
VIVA.co.id
27 Juli 2016