Pilkada Serentak 2015

Polda Metro Petakan Titik Rawan di Tangerang Selatan

Ajakan Coblos saat Pilkada serentak 2015
Sumber :
  • ANTARA FOTO/Lucky R
VIVA.co.id
Lokasi Layanan SIM Keliling Hari Ini
- Polda Metro Jaya sudah memetakan beberapa titik rawan dalam Pemilihan Kepala Daerah serentak yang akan dilaksanakan pada Rabu, 9 Desember 2015. Dalam wilayah hukum Polda Metro Jaya, ada dua daerah yang akan melaksanakan Pilkada serentak, yakni Depok dan Tangerang Selatan.

Polda Metro Jaya Pastikan Material Pembuatan SIM Tersedia

"Ada beberapa titik rawan, di Tangsel terutama, Depok relatif aman," ujar Kapolda Metro Jaya Inspektur Jenderal Polisi Tito Karnavian kepada wartawan di Mapolda Metro Jaya, Selasa, 8 Desember 2015.
Polda Metro Siap Tampung Laporan Soal Makam Fiktif


Tito menjelaskan, salah satu faktor rawannya di daerah Tangsel disebabkan faktor primordial. "Ada jawara-jawara yang ada di situ. Tapi komunikasi sudah banyak kami lakukan, mudah-mudahan lancar," kata mantan Kapolda Papua tersebut.


Namun, kata Tito, kerawanan hanya ada di basis-basis dari para calon pasangan dan lokasi perbatasan kantong-kantong basis pendukung.


"Tapi kalau kita lihat petanya kemarin, kita sudah diskusi intensif sekali, hampir dua hari sekali dengan Polres Tangsel dan Polres Depok. Kami optimis bahwa pilkada akan aman," tuturnya.


Dalam kesiapan personel pengamanan, Polda Metro Jaya sudah menyiapkan 700 personel di setiap Polres yang menyelenggarakan Pilkada.


Seperti yang diketahui, pada tanggal Rabu besok, Pilkada serentak serentak akan dilaksanakan di 269 Kabupaten/Kota dan Provinsi. (ren)



Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya