RSUD Siwa Tak Sanggup Lagi Tampung Korban KM Marina

Sumber :
  • ANTARA/Sahrul Manda Tikupadang

VIVA.co.id - Tiga jenazah korban yang tenggelam di Teluk Bone pekan lalu dilarikan ke Rumah Sakit Bhayangkara Makassar Sulawesi Selatan untuk diotopsi.

Ini dilakukan karena Rumah Sakit Umum Daerah Siwa di Kabupaten Wajo sudah tidak mampu lagi menampung jenazah para korban tewas.

"Ketiga jenazah ini semuanya berjenis kelamin perempuan. Satu diantaranya sudah tidak utuh lagi," kata seorang petugas Badan Penanggulangan Bencana Daerah Luwu Timur, Hendra, Sabtu 26 Desember 2015.

RSUD Siwa sebelumnya memang menjadi pusat identifikasi bagi petugas tim DVI polisi untuk korban . Namun, karena jumlah korban membludak, maka proses otopsi harus dialihkan sebagian ke RS Bhayangkara Makassar.

Memasuki sepekan pencarian, kini tim SAR gabungan masih mengupayakan proses pencarian korban dengan mengikuti gelombang air laut ke arah utara dari lokasi kejadian.

"Kemungkinan korban terbawa arus ke arah utara. Kami juga melakukan perluasan pencarian hingga kewilayah Palopo dan Teluk Ringgik," kata Kepala Badan SAR Nasional, Marsekal Madya TNI F Henry Bambang Soelistyo.

Terkait tenggat proses pencarian, hari ini akan dilakuan evaluasi menyeluruh terhadap proses pencarian. Jika memungkinkan akan ditambah tiga hari lagi untuk penyusuran.

terjadi pada Sabtu 19 Desember 2015. Kapal berpenumpang 118 orang ini digulung ombak akibat cuaca buruk. Sebanyak 40 orang ditemukan selamat, sementara sebanyak 63 lainnya ditemukan dalam keadaan tewas.

Kecelakaan Boat Paspampres, Satu Belum Ditemukan

Muhammad Noer/Makassar

(ren)

Ratusan Penumpang Kapal Mutiara Dievakuasi ke Dermaga I Bakauheni
Macet di tol Tangerang-Merak. (ilustrasi)

Setiap Hari Ada Kecelakaan, Tol Tangerang Merak Masuk Dalam Kategori Rawan

Jalan tol Tangerang Merak masuk dalam kategori rawan, lantaran nyaris setiap hari terjadi kecelakaan.

img_title
VIVA.co.id
2 Maret 2023