Jokowi Lantik 11 Anggota KY dan Ombudsman

Presiden Joko Widodo dalam acara Hari Pers Nasional 2016
Sumber :
  • VIVA.co.id/ Mohammad Nadlir

VIVA.co.id - Selain melantik tujuh gubernur dan wakil gubernur terpilih hasil Pilkada serentak 9 Desember 2015, Presiden Joko Widodo juga melantik anggota Komisi Yudisial atau KY dan anggota Ombudsman Republik Indonesia (ORI).

KY: Banyak Rekomendasi Sanksi Hakim Nakal Ditolak MA

Anggota KY yang dilantik hanya dua, untuk memenuhi kekurangan yang sudah ada. DPR sendiri sudah menyetujui.

Begitu juga dengan anggota ORI. Setelah sebelumnya sempat dipersoalkan, menyangkut percakapan sejumlah anggota dengan panitia seleksi di sebuah grup chating yang menyebar luas.

Komisi III Tak Setuju Anggaran Pengawasan Hakim KY Dipangkas

Sejumlah anggota DPR sebelumnya sempat meminta, agar hasil seleksi ini dikembalikan ke Presiden. Namun akhirnya disetujui.

Berikut para anggota Komisi Yudisial:

Ombudsman Akan Umumkan Daftar Nama 'Pejabat Pembangkang'

1. Jaja Ahmad Jayus.
2. Aidul Fitriciada Azhari.

Sedangkan anggota Ombudsman:

1. Amzulian Rifai (calon ketua).
2. Lely Pelitasari Soebekty (calon wakil ketua)
3. Adrianus Eliasta Meliala.
4. Ahmad Alamsyah Saragih.
5. Ahmad Su'adi.
6. Alvin Lie Ling Piao.
7. Dadan Suparjo Suharmawijaya.
8. Laode Ida
9. Ninik Rahayu.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya