Gerhana Matahari Total

Reaksi Risma Lihat Gerhana Matahari

Wali Kota Surabaya, Tri Rismaharini
Sumber :
  • VIVA.co.id / Januar Adi Sagita

VIVA.co.id – Wali Kota Surabaya, Tri Rismaharini, atau Risma antusias melihat gerhana Matahari. Sebab, fenomena tersebut merupakan peristiwa langka.

Di Malang, Pengamatan Gerhana Matahari Terlambat 10 Menit

“Peristiwa semacam ini baru terjadi setelah 20 tahun lebih. Walaupun tidak sempurna, tapi tetap saja bagus, makanya saya bersyukur,” ucap Risma saat menyaksikan gerhana Matahari di Pantai Ria, Kenjeran Park, Surabaya, Rabu, 9 Maret 2016.

Risma meminta agar masyarakat tidak hanya menyaksikan fenomena alam tersebut. Melainkan juga mengambil hikmah dari kejadian itu.

Hanya Warga Bali yang Dilarang Saksikan Gerhana Matahari

Termasuk para ilmuwan, juga diminta oleh Risma untuk meneliti lebih lanjut mengenai peristiwa itu. “Coba dipelajari mengenai dampak apa yang akan keluar, baik itu dampak positif, maupun negatifnya,” kata dia.

Risma datang ke lokasi sejak pukul 05.00 WIB. Wali kota perempuan pertama di Surabaya itu datang dengan rombongan sejumlah pejabat Pemkot Surabaya, dan komunitas astronomi Surabaya.

Drone Pengunjung Gerhana di Jembatan Ampera Timpa Wanita

Kedatangan Risma tentu saja semakin membuat masyarakat antusias. Sebab, selain bisa menyaksikan gerhana Matahari, mereka juga berebut foto selfie dengan Risma.

Tri Rismaharini (kiri) saat dilantik menjadi Wali Kota Surabaya, Rabu (17/2/2016)

Digugat, Pemkot Surabaya Harus Bayar Rp4,1 Miliar

Pemkot Surabaya dianggap tidak melakukan sisa pembayaran.

img_title
VIVA.co.id
12 Maret 2016