April, MA Gelar Pemilihan Wakil Ketua Bidang Yudisial

MA segera gelar pemilihan Wakil Ketua MA bidang Yudisial
Sumber :
  • ANTARA/Wahyu Putro A

VIVA.co.id - Ketua Mahkamah Agung (MA) Hatta Ali mengatakan MA akan melaksanakan pemilihan Wakil Ketua MA bidang Yudisial pada 14 April 2016 mendatang.

KPK Dukung MA Lakukan Lelang Jabatan Sekretaris

Pemilihan tersebut dilakukan karena Wakil Ketua bidang Yudisial saat ini Mohammad Saleh akan memasuki masa purnabakti atau pensiun terhitung Mei 2016.

"Karena itu pada April kami melakukan pesta demokrasi ala MA. Karena ini tidak seperti pilkada. Kalau pilkada harus jelas calonnya siapa, harus bersosialisasi bahkan berusaha mendapatkan dukungan dengan cara apapun," kata Hatta di Gedung MA, Jakarta, Kamis 24 Maret 2016. 

Pejabat Mahkamah Agung Pakai Uang Suap untuk Beli Mobil

Menurutnya, pemilihan Wakil Ketua MA berbeda dengan pilkada. Selama beberapa periode yang ia ikuti, belum pernah ada satupun hakim agung yang menyatakan ingin maju sebagai ketua maupun wakil ketua MA.

"Apakah ini bersifat negatif atau positif terserah anda yang menilai. Tapi saya menilai secara positif. Karena justru ini menunjukkan para hakim agung tidak punya ambisi yang terlalu besar," kata Hatta.

Pejabat Mahkamah Agung Mengaku Terima Suap

Karena itu, dalam pemilihan ini kampanye juga tidak perlu dilakukan. Sebab kampanye dilakukan kalau antara hakim agung tak saling kenal. Ia pun merasa pada tingkat MA semua hakim agung sudah saling mengenal.

"Mulai dari A sampai Z, karakternya, kemampuan teknisnya, integritas, kejujuran, dan leadership-nya sudah kenal satu sama lain. Sehingga tidak perlu ada sosialisasi untuk sampaikan visi misi. Visi misi sudah ada dalam blueprint," ujarnya.

Karena visi misi sudah ada dalam blueprint maka MA tinggal mencari sosok yang bisa melaksanakan cetak biru tersebut.
 
"Karena itu kami MA mohon doa restu dari para hadirin semua, semoga pemilihan Wakil Ketua MA bidang Yudisial bisa berjalan dengan lancar dan sukses sebagaimana yang kita harapkan bersama," terang mantan Jubir MA itu.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya