Warga Bantul Salat Idul Adha di Lokasi Syuting AACD

Warga pesisir pantai selatan Kabupaten Bantul salat idul Adha di Gumuk Pasir
Sumber :
  • VIVA.co.id / Daru Waskita (Yogyakarta)

VIVA.co.id – Ribuan warga di kawasan pesisir pantai selatan Kabupaten Bantul, Yogyakarta menggelar salat Idul Adha di Gumuk Pasir kawasan Pantai Parangkusumo, Desa Parangtritis, Kecamatan Kretek, Kabupaten Bantul, Yogyakarta.

Pedagang Hewan Kurban di Bekasi Akan Jalani Rapid Test

Ribuan umat muslim ini sejak pukul 06.30 WIB sudah berduyun-duyun datang ke lokasi Gumuk Pasir yang kini semakin tenar setelah digunakan tempat untuk pengambilan syuting film AADC II.

Wasir Muri bertindak sebagai imam sekaligus khatib. Di tengah ribuan umat muslim yang hadir tampak Bupati Bantul Suharsono yang menyempatkan diri salat Idul Adha bersama warga pesisir pantai selatan Kabupaten Bantul.

Dokter Hewan Sebut Sapi Kurban Jenis Bali Wajib Tes PCR

Wasir Muri dalam khotbahnya meminta umat muslim untuk mencontoh Nabi Ibrahim yang rela berkurban untuk sesamanya."Nabi Ibrahim menjadi contoh bagi umat muslim untuk saling membantu apalagi kepada fakir miskin," katanya, Jumat, 1 September 2017.

Bupati Bantul Yogyakarta Suharsono, menyampaikan, umat muslim yang berlebih harta benda menjadi kewajiban untuk berkurban demi membantu sesama yang berkekurangan.

Muhammadiyah Anjurkan Salat Idul Adha Digelar di Rumah

"Sudah menjadi kewajiban bagi umat muslim untuk membantu sesama yang kekurangan," ucap dia.

Dardi Nugroho warga Depok, Desa Parangtritis mengatakan, salat Idul Adha di Gumuk Pasir ini tidak saja diikuti oleh warga di pesisir, tetapi juga wisatawan yang kebetulan berkunjung ke pantai.

"Sudah puluhan tahun tradisi salat Idul Adha ini berlangsung di Gumuk Pasir," katanya.

Sapi kurban Jokowi melewati karpet merah di Masjid Al Akbar Surabaya, Jawa Timur, pada Senin, 12 Agustus 2019.

Panduan Penyembelihan Hewan Kurban yang Aman dari Covid-19

Kemenag mengeluarkan panduan Salat Idul Adha dan kurban saat pandemi

img_title
VIVA.co.id
1 Juli 2020