Elektabilitas Airlangga di Bawah 1 Persen, Golkar: Tidak Terpengaruh

Ketua Umum Golkar Airlangga Hartarto
Sumber :
  • Istimewa

VIVA – Hasil survei terbaru Politika Research and Consulting (PRC) yang berkolaborasi dengan Parameter Politik Indonesia (PPI) merilis elektabilitas Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto berada di bawah 1 persen. Elite Golkar pun merespons survei tersebut.

Politisi Golkar Misbakhun Raih Gelar Doktor Ekonomi, Disertasi soal Peran DPR RI Masa Pandemi Covid

Ketua DPP Partai Golkar, TB Ace Hasan Syadzily mengatakan partainya tak terpengaruh dengan simulasi survei PPI yang menempatkan elektabilitas Airlangga di bawah 1 persen.

“Kita sangat tidak terpengaruh dengan landscape yang dibuat oleh lembaga-lembaga survei tersebut,” kata Ace Hasan saat dihubungi wartawan pada Selasa, 28 Desember 2021.

Putri Akbar Tandjung Daftar Bakal Calon Wali Kota Solo Melalui Partai Gerindra

Menurut dia, Golkar berdasarkan Musyawarah Nasional (Munas) tetap konsisten menjadikan Airlangga sebagai calon Presiden pada 2024. Tentu, survei oleh lembaga-lembaga survei akan dijadikan sebagai bahan pertimbangan. Namun, saat ini bukan cuma lembaga survei PPI saja.

Dia bilang hasil satu atau dua survei jangan jadi acuan untuk mengunci sosok tertentu jelang pemilihan presiden atau pilpres.

PKB Minta 2 Kadernya 'Jualan' Menuju Pilgub Jabar: Yang Laku Paling Tinggi Nanti Kita Runding

“Saya kira paling tepat ketika kita membacanya itu pada saat menjelang. Ini kan masih cukup panjang, pendaftaran capres belum dimulai kok. Jadi jangan karena ada satu atau dua hasil survei, itu bisa mengunci persepsi kita pada konfigurasi capres. Ya nggak bisa,” jelas dia.

Jubir TKN Ace Hasan Syadzily.

Photo :
  • VIVA.co.id/ Agus Rahmat.

Maka itu, Ace mengatakan seluruh kader dan pengurus Golkar terus melakukan sosialisasi dan mengkampanyekan Airlangga sebagai capres 2024. Caranya, kata dia, mengedepankan kinerja yang selama ini dilakukan Airlangga.

Dia bilang, peran Airlangga serius membantu Presiden Jokowi dalam penanganan COVID-19 dan pemulihan ekonomi.

“Publik saya kira tahu soal itu, karena kita kan ingin memiliki calon presiden yang memang memiliki kinerja baik untuk kepentingan bangsa ini. Jadi bukan aspek popularitas saja yang kita kedepankan, tetapi aspek kinerja,” jelas dia.

Dalam paparannya pada Senin, 27 Desember 2021, Direktur Eksekutif PRC Rio Prayogo menjelaskan, pihaknya melakukan simulasi terhadap 32 tokoh yang digadang-gadang sebagai capres. Temuan simulasi itu dilaporkan elektabilitas Airlangga sebesar 0,4 persen dan Muhaimin Iskandar sebesar 0,1 persen.

Tiga posisi teratas dalam survei tersebut ada Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo (23,1 persen). Urutan kedua ada Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto (21,6 persen). Posisi ketiga ditempati Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan (11,4 persen).

Survei kolaborasi PRC dan PPI ini dilakukan periode 12 November hingga 4 Desember 2021. Responden dalam survei yang dilibatkan dalam survei ini sebanyak 1.600 orang yang tersebar di 34 provinsi dan 160 desa/kelurahan. Responden itu berusia minimal 17 tahun atau sudah menikah.

Adapun wawancara terhadap responden dilakukan dengan tatap muka. Lalu, margin of error sebesar 2,5 persen dengan tingkat kepercayaan 95 persen. 

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya