Lewat Relawan Saga, Komunitas di Mesuji Deklarasi Dukung Ganjar

Relawan Saga terima deklarasi komunitas di Mesuji Lampung untuk Ganjar Pranowo.
Sumber :
  • Istimewa

VIVA – Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024 yang kurang dari dua tahun lagi membuat relawan pendukung sejumlah bakal calon makin gencar mencari dukungan. Salah satunya relawan Sahabat Ganjar atau Saga yang militan mensosialisasikan Ganjar Pranowo.

Kali ini, relawan Saga mendatangi Kabupaten Mesuji untuk menerima deklarasi dukungan komunitas motor untuk Ganjar. Komunitas itu bertekad mengawal Ganjar menuju Pilpres 2024.

Ketua DPC Kabupaten Mesuji relawan Saga, Aan Setiawan menyampaikan dengan tambahan komunitas motor ini membuat makin banyak deklarasi untuk Ganjar. Aan berharap komunitas lain di Kabupaten Mesuji ikut mendeklarasikan dukungan terhadap Ganjar.

"Semakin banyak golongan, komunitas yang mendeklarasikan dukungan. Saya rasa, kemenangan Ganjar Pranowo di 2024 akan semakin dekat," kata Aan, dalam keterangannya yang dikutip pada Minggu, 10 April 2022.

Sebelumnya, relawan Saga melakukan kegiatan lain di Mesuji. Aksi itu dengan membagikan paket sembako ke sebagian warga Mesuji yang membutuhkan.

Gubernur Jateng Ganjar Pranowo.

Photo :
  • B.S Putra.

Aan mengatakan dalam aksi ini, relawan Saga mendatangi setiap rumah secara door to door di Mesuji. Mereka membawakan Parasa atau Paket Ramadhan Saga yang berisikan sembako untuk kebutuhan pokok.

Menurutnya, dengan cara itu, diharapkan pula warga di Mesuji bisa mengenal relawan Saga dan sosok Ganjar. Ia menekankan relawan Saga akan terus aktif menggelar aksi sosial. Ikhtiar ini juga untuk menarik dukungan untuk mendukung Ganjar.

Zulhas Respons Soal PKB-Nasdem Merapat ke Prabowo: Dulu Saya Dukung Katanya Pengkhianat

"Setelah sukses disini, kami akan terus melakukan kegiatan untuk merangkul masyarakat setempat untuk mendukung Ganjar Pranowo," tutur Aan.

Relawan Saga merupakan salah satu kelompok pendukung Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo. Barisan relawan ini gencar dan militan bergerak ke berbagai daerah terutama wilayah Sumatera untuk mensosialisasikan sosok Ganjar menuju 2024.

Istana: Ada atau Tidak Ada Presidential Club, Presiden dan Mantan Presiden Penting Bersilaturahmi

Pun, Ganjar merupakan salah satu tokoh yang digadang-gadang maju ke Pilpres 2024. Merujuk sejumlah lembaga survei, nama Ganjar bersaing dengan beberapa tokoh seperti Prabowo Subianto hingga Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan.

Demokrat Respons Positif Rencana Prabowo Bentuk Presidential Club
Wapres terpilih Gibran Rakabuming Raka

Ganjar Deklarasi Oposisi, Gibran: Enggak Apa-apa

Wakil Presiden (wapres) terpilih, Gibran Rakabuming Raka merespons keputusan calon Presiden (capres) nomor urut 3, Ganjar Pranowo yang telah mendeklarasikan menjadi oposi

img_title
VIVA.co.id
7 Mei 2024