Gencar Promosikan Sandiaga, Relawan Datangi Pesantren di Banten

Relawan pendukung Sandiaga Uno, Teman Sandi di Banten.
Sumber :
  • Istimewa

VIVA – Ajang politik Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024 yang kurang dari dua tahun lagi terus dioptimalkan barisan relawan pendukung bergerak di daerah. Dengan berbagai kegiatan positif sosial disiapkan untuk merayu masyarakat calon pemilih.

Mahfud MD Blak-blakan Soal Langkah Politik Berikutnya Usai Pilpres 2024

Ikhtiar ini juga dilakukan relawan pendukung Sandiaga Uno yang tergabung dalam Teman Sandi. Kelompok relawan ini mendatangi Banten dan melakukan aktivitas sosial membantu sebagian warga yang membutuhkan bantuan di bulan Ramadhan.

Ketua DPD Teman Sandi Banten, Herwin Pratama menjelaskan pihaknya sengaja menggelar kegiatan sosial memasuki hari ke-8 bulan Ramadhan. Awal kegiatan di tanah Banten ini dengan mengunjungi Pondok Pesantren Daarul Aqil di Kota Serang, Banten. 

Jubir Anies Sebut Pembubaran Timnas Amin Tak Jadi Digelar Hari Ini, Lalu Kapan?

Selain memperkenalkan Teman Sandi, tujuan ke Ponpes juga sosialisasikan sosok Sandiaga. Kemudian, para relawan itu juga beri bantuan sembako dan uang tunai. 

"Besar harapan bantuan tersebut dapat membantu memenuhi dan meringankan kebutuhan di pesantren tersebut," ujar Herwin, dalam keterangannya, Minggu, 10 April 2022.

Isu Partai Rival Gabung Dukung Prabowo, Sangap Surbakti Khawatir Bisa Jadi Duri dalam Daging

Sandiaga Uno

Photo :
  • VIVA/M Ali Wafa

Aksi selanjutnya dengan mendatangi warga kurang mampu di Jalan Karya Bhakti, Sumur Pecung, Kota Serang. Di daerah ini, Teman Sandi bagi-bagi paket sembako yang dibagikan ke warga yang butuh bantuan saat Ramadhan.

"Kegiatan ini sangat membantu masyarakat Banten dalam memenuhi kebutuhannya selama bulan Ramadhan ini," kata Herwin.

Selanjutnya, Teman Sandi juga menemui warga di Jalan Palem, Drangong, Kecamatan Taktakan, Kota Serang, Banten. Mereka menggelar lomba kreasi bulan Ramadhan seperti cerdas cermat, lomba azan, hingga lomba sambung ayat Alquran. Para peserta yang disasar adalah anak-anak.

"Dengan ini anak-anak dapat menyalurkan bakat yang dimilikinya dalam perlombaan tersebut. Dan, juga dapat meningkatkan wawasan mereka tentang pengetahuan Islam," tutur Herwin.

Kegiatan Teman Sandi di Banten berakhir di wilayah sekitar Masjid Agung Serang, Cimuncang, Kota Serang. Di lokasi ini, beberapa kegiatan sosial lainnya juga dilakukan Teman Sandi seperti membantu pedagang kaki lima (PKL).

Sosok Sandiaga menjadi salah satu nama yang digadang-gadang maju sebagai capres dan cawapres di Pilpres 2024. Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif itu bersaing dengan sejumlah nama seperti Gubernur Jakarta Anies Baswedan, Gubernur Jawa Tengah Sandiaga Uno, hingga Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya