Undang Para Ketum Parpol, Presiden Jokowi Bahas Pilpres 2024 di Istana

Ilustrasi para ketua umum partai politik bertemu Presiden Jokowi
Sumber :
  • vstory

VIVA Politik – Presiden Joko Widodo (Jokowi) dikabarkan akan melakukan pertemuan dengan sejumlah ketua umum partai politik pada malam nanti, Selasa, 2 Mei 2023, di Istana Merdeka, Jakarta.  Berkaitan itu, Wakil Ketua Umum PAN, Viva Yoga Mauladi memastikan ketum partainya, Zulkifli Hasan bakal menghadiri pertemuan tersebut.

Presiden Jokowi Hingga Deretan Publik Figur Kurban Sapi Berbobot Fantastis, Ada yang Capai 1,3 Ton

“Berkaitan dengan rencana pertemuan silaturahmi lebaran ketua umum partai politik hari ini di Istana Merdeka bersama Presiden Jokowi, Ketua Umum PAN Bang Zulkifli Hasan Insya Allah akan menghadiri acara tersebut,” kata Viva kepada wartawan. 

Lima ketua umum parpol saat bertemu Presiden Jokowi di kantor DPP PAN.

Photo :
  • Istimewa
Jokowi-KIM Usul Ridwan Kamil Maju Pilkada Jakarta, Anies Bilang "Tidak Ada Tanggapan"

Lebih jauh, Viva mengklaim silaturahmi lebaran di Istana negara tersebut akan semakin menguatkan ikatan kebangsaan di antara partai politik dalam bingkai NKRI.

“Juga akan semakin mendekatkan hati dan pikiran untuk bersama-sama bertekad mewujudkan pelaksanaan pemilu yang luber, jurdil, berkualitas dan berintegritas, serta aman dan bahagia. Sebab pemilu adalah jalan demokrasi konstitusional yang harus memberi manfaat untuk kemajuan bangsa,” kata Juru Bicara DPP PAN tersebut. 

Momen Presiden Jokowi Salat Id di Lapangan Simpanglima Semarang

Viva Yoga Mauladi

Photo :
  • VIVA/Lilis Khalisotussurur

Viva juga menyebut kemungkinan turut dibahas mengenai pemilu 2024 pada silaturahmi nanti. kendati itu, dia tidak bisa berspekulasi hasilnya nanti. 

“Tentang hal yang berkaitan dengan pemilu presiden, kita menunggu hasil silturahmi lebaran nanti,” kata Viva.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya