Anies Baswedan Kenang Pernah Jadi Moderator Debat Capres, Kini Peserta

Capres nomor urut 1 Anies Baswedan.
Sumber :
  • Instagram @aniesbaswedan

Karawang – Capres nomer urut satu, Anies Baswedan menceritakan bahwa dirinya pernah menjadi moderator pada saat debat pemilihan presiden atau pilpres. Tetapi, kini justru dia malah menjadi peserta debat tersebut.

Diketahui, KPU sebentar lagi akan menggelar debat cappres-cawapres para paslon. Ada tiga paslon yang kini sudah resmi maju di Pilpres 2024 nanti.

"Nanti kita dengar dari, biasanya timnya ketemu dengan KPU, dengan calon moderator, kemudian mereka membahas garis besar temanya, biasanya ya," ujar Anies bercerita di Karawang, Senin 4 Desember 2023.

Anies menjelaskan bahwa tak menyangka bahwa kini dirinya justru menjadi salah satu peserta dalam sebuah debat. Hal itu , kata Anies, sepertinya hasil dari perjuangannya selama menjadi moderator.

Capres nomor urut 1 Anies Baswedan.

Photo :
  • Instagram @aniesbaswedan

"Saya pernah beberapa kali, 1 pernah jadi moderator, 2 pernah mempersiapkan calon utk debat, dan ke-3 sekarang saya ikut debat jadi tuhan takdirkan dapat pengalaman cukup lengkaplah untuk saat ini," kata Anies.

Anies pun menuturkan kalau dirinya tak mempersiapkan apa pun selain membaca, menjaga kesehatan dan olahraga. Hal itu dilakukan demi menjaga stamina jelang debat capres-cawapres.

"Ya tentu harus baca baca, semuanya harus ada persiapan, harus ada istirahat cukup, olahraga yang baik, cukup istirahat supaya bisa mikir," ucapnya.

Iuran Tapera Dipotong dari Gaji Pekerja, Menteri Basuki: Itu Tabungan, Tidak Hilang!

Capres nomor urut 1 Anies Baswedan.

Photo :
  • istimewa

Dia juga menekankan tak ada hal yang digali jelang debat tersebut. Pasalnya, ini bukanlah ajang cerdas cermat yang harus diapalkan setiap jawabannya saat debat.

Teknologi Jadi Andalan Meningkatkan Efisiensi dan Kualitas Layanan

"Karena biasanya refresh aja, refresh data, refresh informasi, kan ini bukan cerdas cermat yang harus diapalkan, enggak bisa diapalin, ini tuh sama seperti konferensi pers, kita datang ngobrol begini enggak tahu akan ditanyakan apa, pertanyaannya apa. Jadi tabungannya harus tindakan lama tapi harus refresh-lah data data," tukasnya.

Ahmad Sahroni Dukung Ganti Nomor SIM dengan NIK, Ada Tapinya
Kiky Saputri

Kiky Saputri Kritik Program Tapera, Malah Dibully Warganet: Hipokrit

 Komika, Kiky Saputri turut bersuara terkait tabungan perumahan rakyat (Tapera). Menurutnya program tersebut dapat menambah penderitaan rakyat.

img_title
VIVA.co.id
31 Mei 2024