TKN Yakin Prabowo Bakal Tampil Terbaik di Debat Pamungkas Pilpres 2024

TKN Prabowo-Gibran Budisatrio Djiwandono
Sumber :
  • dok. Istimewa

Jakarta - Tim Kampanye Nasional (TKN) Prabowo-Gibran meyakini calon presiden (capres) nomor urut dua, Prabowo Subianto akan tampil terbaik pada debat pamungkas Pilpres 2024 yang digelar Minggu, 4 Februari 2024 malam ini.

"Kami yakin Pak Prabowo memberikan yang terbaik, tampil memberikan penjelasan-penjelasan yang terbaik. Ini debat terakhir, insyaallah 10 hari lagi semua situasi kondusif, aman, damai," kata Komandan Tim Komunikasi Bravo TKN Prabowo-Gibran Budisatrio Djiwandono kepada wartawan di Jalan Kertanegara IV, Jakarta Selatan.

Komandan Tim Komunikasi TKN Prabowo-Gibran, Budisatrio Djiwandono (kiri) dan Sekretaris TKN Prabowo-Gibran, Nusron Wahid (kanan) dalam konferensi pers di Media Center TKN, Jakarta Selatan, Senin, 22 Januari 2024

Photo :
  • VIVA.co.id/Yeni Lestari

Budi menegaskan, Prabowo tidak akan menyerang dua lawannya yakni Anies Baswedan dan Ganjar Pranowo dalam debat pamungkas ini. Prabowo justru akan bicara dari hati dengan kondisi sangat prima dalam debat tersebut.

"Saya rasa Pak Prabowo seperti biasa akan berbicara dari hati. Beliau dalam kondisi sangat prima, semangat begitu membara melihat dukungan masyarakat," jelasnya.

Sebelumnya diberitakan, Komisi Pemilihan Umum (KPU) RI akan menggelar debat kelima Pilpres 2024 pada Minggu, 4 Februari 2024, di Jakarta Convention Center (JCC) Senayan, Jakarta. 

Anggota KPU RI August Mellaz mengatakan bahwa calon presiden nomor urut 2 Prabowo Subianto mendapat urutan pertama untuk memaparkan visi, misi, dan program di debat terakhir tersebut.

"Kalau yang terakhir debat keempat kemarin kan dari pasangan calon nomor urut 1. Jadi, nanti akan dimulai dari pasangan calon nomor urut 2 dalam hal ini calon presiden ya, dari pasangan calon nomor urut 2 Pak Prabowo Subianto," kata Mellaz, Kamis, 1 Februari 2024. 

Mellaz lebih jauh mengatakan, berdasarkan hasil rapat pihaknya, format debat kelima tetap sama dengan debat capres-cawapres sebelumnya.

Komisioner KPU RI August Mellaz.

Photo :
  • ANTARA/Firman

Durasi debat kelima juga akan sama seperti debat sebelumnya, yakni 150 menit, dengan durasi khusus debat 120 menit dan terdiri atas enam segmen.

Segmen pertama debat akan dibuka dengan penyampaian visi, misi, dan program kerja; kemudian, segmen kedua, ketiga, keempat, dan kelima adalah pendalaman visi, misi, dan program kerja.

Moderator lalu akan mengajukan berbagai pertanyaan kepada seorang peserta debat, dan peserta lain akan saling menanggapi.

Terakhir, segmen keenam atau penutup adalah masing-masing peserta debat menyampaikan pernyataan secara penutup.

Prabowo Subianto Hadiri Shangri-La Dialogue, Perkuat Kerja Sama Keamanan Regional-Global
Menteri Pertahanan RI, Prabowo Subianto, menghadiri upacara pembukaan Shangri-La Dialogue 2024 pada Jumat, 31 Mei 2024 (sumber: Biro Humas Setjen Kemhan)

Prabowo Subianto ke Shangri-La Dialogue 2024, Perkuat Kerjasama Keamanan Regional dan Global

Menteri Pertahanan RI, Prabowo Subianto, menghadiri upacara pembukaan Shangri-La Dialogue 2024, pada Jumat, 31 Mei 2024. Acara tersebut merupakan forum tahunan bergengsi.

img_title
VIVA.co.id
1 Juni 2024