Ibas: Nazaruddin Harap Kembali Secepatnya

Edhie Baskoro Yudhoyono (Ibas)
Sumber :
  • Antara/ Yudhi Mahatma

VIVAnews - Sekretaris Jenderal Partai Demokrat Edhie Baskoro Yudhoyono menyerahkan sepenuhnya pemulangan mantan Bendahara Umum Partai Demokrat, Muhammad Nazaruddin kepada keputusan Dewan Pimpinan Pusat. Politisi yang akrab disapa Ibas ini berharap Nazaruddin segera pulang.

"Hubungan kami tetap baik, hari ini Pak Nazar sedang berobat ke Singapura," kata Ibas Yudhoyono usai menghadiri Hari Pancasila di gedung MPR/DPR, Jalan Gatot Subroto, Jakarta, Rabu 1 Juni 2011.

Putra bungsu Presiden Susilo Bambang Yudhoyono berharap, Nazaruddin segera sembuh dari penyakit yang dideritanya. Diharapkan, Nazaruddin bisa pulang ke Tanah Air. "Tentunya, kami berharap segera sembuh dan kembali secepatnya," kata Ibas.

Bagaimana dengan Tim Penjemput Nazaruddin? "Tim penjemput yang mana itu ya?" tanya Ibas balik.

Nazaruddin saat ini masih berada di Singapura untuk menjalani pengobatan. Nama Nazaruddin terseret dalam dua kasus. Pertama, dugaan suap di Kementerian Pemuda dan Olahraga. Kedua, pemberian uang kepada Sekretaris Jenderal Mahkamah Konstitusi Janedjri M Gaffar.

Nazaruddin terbang ke Singapura sehari sebelum pencegahan keluar negeri diterbitkan. Kepergian Nazaruddin sudah mendapat izin dari Fraksi Demokrat dan pimpinan DPR. (eh)

MK Sebut Hakim Arsul Sani Bisa Tangani Sengketa Pileg PPP
Perbedaan Internet Dedicated dan Up To Shared Bandwidth | Saat ini jaringan internet sudah semakin luas tersedia untuk banyak orang.

Ada Lampu Jalan di Jakarta Bisa Terkoneksi sama Internet

Anak usaha Jakpro menginisiasi pemanfaatan lampu jalan milik Pemerintah Provinsi Jakarta untuk dikembangkan menjadi PJU Pintar. Bisa terkoneksi internet dan 5G.

img_title
VIVA.co.id
26 April 2024