SBY-Boediono Sedang Bahas Pengganti Menteri

Kabinet Indonesia Bersatu jilid II
Sumber :
  • Biro Pers Istana Presiden/Abror Rizki

VIVAnews - Isu perombakan kabinet atau reshuffle kembali santer dibicarakan. Presiden Susilo Bambang Yudhoyono saat ini masih melakukan evaluasi kinerja para pembantunya tersebut.

Menurut Staf Khusus Presiden Bidang Komunikasi Politik, Daniel Sparinga, soal perombakan itu masih menjadi pembicaraan tertutup antara SBY dan Wakil Presiden Boediono.

"Saat ini percakapan tentang nama menteri dan atau penggantinya masih sangat terbatas beredar di lingkungan paling dalam dari pemerintahan ini, yaitu Presiden SBY dan Wakil Presiden Boediono," kata Daniel, di Jakarta, Senin 19 September 2011.

Menurut Daniel, pada tahap ini SBY ingin menjauhkan proses pergantian menteri itu dari gunjingan politik. "Prosesnya sangat steril dan terisolasi dari kepentingan pragmatis kekuasaan yang sempit," kata dia.

Daniel menambahkan, dalam perombakan kabinet, yang dipertaruhkan adalah nasib rakyat banyak dalam tiga tahun sisa pemerintahan SBY-Boediono. "Tentu saja nasib banyak orang di negeri ini daripada kepentingan kelompok atau golongan," kata dia.

Dia menambahkan, terkait reshuffle ini, SBY juga akan mengajak bicara ketua parpol anggota koalisi. "Ini saatnya untuk menempatkan kepentingan publik di atas kepentingan parpol," ujar Daniel.

Terpopuler: Epy Kusnandar Rayakan HUT Sebelum Jerat Narkoba Hingga Sosok Pengganti Ammar Zoni
Prof Satyanegara

Prof. DR. Dr. Satyanegara Siap Jadikan FKPU Jababeka Sebagai Research Center Berkelas Dunia

Saat kembali pulang ke Indonesia itu, Oei Kim Seng lalu menggunakan nama Satyanegara. Prof Satyanegara sendiri ternyata miliki sebuah motivasi tinggi di bidang kesehatan.

img_title
VIVA.co.id
12 Mei 2024