Demokrat: Setgab Sepakat Ambang 4 Persen

Wakil Ketua Umum Partai Demokrat Syarif Hasan
Sumber :
  • VIVAnews/Tri Saputro

VIVAnews - Sekretaris Sekretariat Gabungan Koalisi Syarif HasanĀ  mengatakan empat poin krusial dalam RUU Pemilu sudah mencapai titik temu. Poin paling alot dalam bahasan, yakni angka ambang parlemen, sudah disepakati.

"Sudah ada kesepakatan di semua partai, PT 4 persen," kata politikus Demokrat itu di Kantor Presiden, Rabu 18 Januari 2012.

Saat ditanya lebih tegas, apakah sekretariat gabungan (setgab) sudah menyepakati angka itu, Syarif mengatakan, "Masih ada yang belum, tapi semangatnya 4 persen, tapi belum diketok."

Menurut Syarif, empat poin krusial itu yakni angka ambang parlemen, alokasi kursi tiap daerah pemilihan, penghitungan kursi, dan sistem pemilu. Menurutnya, poin-poin itu sudah mendekati kesepakatan. Dia optimistis, minggu depan selesai.

Ketua Umum PPP Suryadharma Ali mengatakan, ada kemungkinan partainya menaikkan posisi angka ambang parlemen dari saat ini 2,5 persen. "Mungkin saja kami naik dari 2,5 persen. Yang 4 sampai 5 persen turun, kan ketemu di tengah," ujarnya.

Suryadharma pun mengakui sudah ada pertemuan Setgab koalisi membahas hal itu. "Memang sudah ada pertemuan itu. cuma, nanti pada level ketum belum," katanya.

Menanggapi pernyataan Suryadharma itu, Syarif mengungkapkan, partai anggota Setgab sudah menyepakati angka 4 persen. "Soalnya mereka masuk parlemen itu, PT-nya di atas 4, lolos 4 persen semua, dan teman-teman partai sekarang kan lebih bagus, PT kemarin lolos 4 semua, jadi 2014 mereka jadi percaya diri untuk lolos di 2014," katanya.

Setgab koalisi merupakan sekretariat bersama partai-partai pendukung pemerintahan SBY-Boediono, yakni Demokrat, Golkar, PAN, PKS, PPP, dan PKB. (eh)

Terpopuler: Sakit yang Diidap Parto sampai Syifa Hadju Pernah Diperingatkan oleh Raffi Ahmad
Kapolrestabes Medan, Kombes Pol Teddy John Sahala Marbun saat memberikan keterangan pers Jendral TNI bintang dua gadungan.(B.S.Putra/VIVA)

Nekat Datangi Markas TNI, Mayjen Gadungan Ini Ingin Nitip Kerabat Masuk Akmil

Pria berinsial JJ, mengaku sebagai anggota TNI pangkat Mayor Jenderal ditangkap saat mendatangi Markas Kodam I Bukit Barisan (BB). Ternyata TNI gadungan

img_title
VIVA.co.id
27 April 2024