Prabowo Cari Cawapres

Prabowo Subianto menari poco-poco
Sumber :
  • Antara/ Embong Salampessy

VIVAnews - Suhu politik benar-benar memanas pada 2012. Golkar dan PAN menggadang-gadang ketua umumnya sebagai calon presiden. Gerindra tidak mau kalah. Bahkan, Gerindra 'lebih maju selangkah' dengan mulai mencari calon wakil presiden untuk mendampingi Prabowo Subianto.

"Kami akan terus telusuri, ada banyak nama. Kami coba kemungkinan-kemungkinannya, partai lain bisa, internal bisa atau bukan partai juga bisa," kata Ketua Umum Gerindra, Suhardi di acara Perempuan Indonesia Raya (Pira) Gerindra, Jakarta Selatan, Sabtu 21 Januari 2012.

Suhardi menyatakan, Gerindra tidak kalah start dengan PAN dan Golkar soal calon presiden. Menurut dia, sejak 2008, hingga kini partainya tidak pernah merevisi untuk mengusung Prabowo sebagai capres di pemilu 2014.

"Kami tidak kalah start, Pak Prabowo sejak 2008 disebut capres dan tidak pernah diganti," kata Suhardi.

Sementara itu, Prabowo Subianto enggan menyebut siapa yang sudah atau sedang didekatinya sebagai pasangan untuk maju di pilpres 2014. "Masih lama, masih jauh lah," kata Prabowo diikuti tawa khasnya.

Prabowo mengungkapkan, kini partainya tengah berkonsentrasi memenangi pemilu. "Masih lama itu, kami masih berjuang, masih dua tahun lebih. Pasti nanti akan muncul yang terbaik," kata Prabowo.

Sudah ada komunikasi? "Kami akan cari yang terbaik," ujar Prabowo yang juga ketua Dewan Pembina Partai Gerindra ini. "Ya nanti menjelang 2014." (art)

Perlindungan Cat Mobil Berkualitas Tinggi Hadir di Jakarta Selatan
Ilustrasi penembakan.

Polisi Ditemukan Tewas di Mampang Jaksel dengan Luka Tembak di Kepala

Seorang anggota polisi ditemukan tewas dengan luka tembak di kepala di kawasan Mampang Prapatan, Jakarta Selatan pada Kamis 25 April 2024

img_title
VIVA.co.id
26 April 2024