Demokrat Bantah Loyalis Anas Mundur Ramai-ramai

Ketua Fraksi Partai Demokrat Nurhayati Ali Assegaf
Sumber :
  • VIVAnews/Ikhwan Yanuar
VIVAnews
– Partai Demokrat membantah kabar yang menyebut para loyalis Anas Urbaningrum akan beramai-ramai meninggalkan Demokrat setelah ketua umum mereka resmi berhenti dari partai.


“Tidak ada (pengunduran diri loyalis Anas). Itu hanya emosi sesaat,” kata Ketua Fraksi Demokrat, Nurhayati Ali Assegaf, di kantor Dewan Pimpinan Pusat Partai Demokrat, Senin 25 Februari 2013. Kalau pun ada ancaman mundur, ia yakin hal itu akan urung dilakukan setelah kepala para kader Demokrat kembali dingin.


Nurhayati juga menyatakan, tak ada istilah ‘loyalis Anas’ di Partai Demokrat. “Yang ada adalah loyalis partai,” kata dia. Apapun, apabila ada satu atau dua kader Partai Demokrat yang mengundurkan diri, Nurhayati mengatakan tak bisa mencegahnya karena itu adalah hak setiap kader.
Jualan Snack Laris Manis, FKS Food Bukukan Laba Rp 27 Miliar Kuartal I-2024


Kaesang Pangarep: Tunggu Bulan Agustus
Sebelumnya, Wakil Direktur Eksekutif Partai Demokrat, M. Rahmad, mengundurkan diri dari Demokrat. “Ketua Umum (Anas Urbaningrum) tidak pernah meminta saya ikut-ikutan mundur. Keputusan mundur adalah sikap politik pribadi. Ketika guru politik saya keluar, maka keinginan terkuat saya adalah mengikuti jejak guru,” kata Rahmad. (sj)

Ducati Memilih Marc Marquez, Gimana Nasib Pembalap MotoGP Ini?
Ramai Gaji Seluruh Pekerja Dipotong 3 Persen untuk Tapera

Indef Tegaskan Pelaksanaan Tapera Tak Punya Urgensi, Ini Penjelasannya

Karena baik dari sisi pengusaha maupun dari sisi pekerjanya sendiri, sudah sama-sama menyatakan ketidaksiapan mereka menghadapi kewajiban iuran Tapera sebesar 3 persen.

img_title
VIVA.co.id
4 Juni 2024