Menilai Lamban, Mahasiswa Unjuk Rasa Kritik Jokowi

Buruh Demo Tuntut UMK Naik, Ancam Menginap di Gedung Sate
Sumber :

VIVA.co.id - Ratusan mahasiswa yang tergabung dalam Badan Eksekutif Mahasiswa se-Indonesia Bandung menggelar aksi unjuk rasa memprotes pemerintahan Presiden Joko Widodo.

Presiden Jokowi Santai UU Amnesty Digugat

Aksi unjuk rasa dilakukan dengan cara mengepung Gedung Sate yang berada di tengah Kota Bandung, Jawa Barat. Demonstran menilai, Jokowi lamban dalam pembangunan dan tak memiliki itikad baik dalam penegakan hukum.

Mereka mendesak, Jokowi segera memperbaiki manajemen pemerintahan dan menunjukkan kemauan baik untuk menegakkan supremasi hukum. Bila itu tidak dipenuhi, para demonstran mengancam akan menurunkan massa lebih besar dengan tuntutan yang lebih lugas yakni, menurunkan Jokowi.

Jokowi: Indonesia Bangga Raih Perak Pertama

Ada sekitar lima ratus mahasiswa yang mengikuti aksi tersebut. Mereka mengepung Gedung Sate dari sejumlah titik. Dalam orasinya, pengunjuk rasa menuntut Jokowi-JK untuk menurunkan kembali harga-harga yang terlanjur naik karena pemerintah gegabah memangkas subsidi energi yang berimbas pada kenaikan harga BBM saat harga minyak dunia turun.

Harga-harga yang diminta turun di antaranya, BBM dan barang kebutuhan pokok. Jokowi juga didesak segera menstabilkan nilai tukar rupiah. Sementara untuk masalah hukum, Jokowi ditagih ketegasannya terhadap agenda pemberantasan korupsi. Jokowi juga dituntut untuk tidak melakukan intervensi terhadap partai politik.

Ahok Ungkap Alasan Jokowi Sindir Keuangan Daerah

"Itu semua demi merealisasikan Nawacita yang dijanjikan," kata salah seorang mahasiswa dalam orasinya, Senin, 16 Maret 2015.

Usai puas menggelar orasi dan meneriakkan yel yel, ratusan mahasiswa ini membubarkan diri.

Asep Bar Bara/Bandung

![vivamore="
Baca Juga
:"]



[/vivamore]
Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya