30 Kader PKB Siap Bersaing di Pilkada

pkb gelar mudik bareng
Sumber :
  • VIVA.co.id/Ikhwan Yanuar
VIVA.co.id
PKB Bicara Soal Koalisi Kekeluargaan
- Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) mengklaim akan berpartisipasi di 207 wilayah dari 269 daerah yang akan menggelar pilkada serentak, Desember mendatang. Wakil Sekretaris Jenderal (Wasekjen) PKB, Daniel Johan, mengatakan kadernya siap bersaing dengan pasangan calon lain dalam pemilihan kepala daerah. 

Alasan PKB Tunjuk Zaskia Gotik Jadi Duta Pancasila

"Dari kader internal sekitar 30 kandidat kepala daerah. Sisanya kita pendukung," katanya saat dihubungi, Sabtu, 25 Juli 2015.
Menterinya Digoyang Isu Reshuffle, PKB Pasang Badan


Anggota Komisi IV DPR RI ini mengatakan, separuh dari mereka bahkan mencalonkan untuk kursi nomor satu di daerah, seperti Gubernur, Wali Kota dan Bupati. Setengahnya lagi siap bersaing untuk kursi nomor dua.


"Yang kursi nomor satu seperti Lampung, Kalimantan Selatan. Yang lain saya harus cek lagi detailnya, agak lupa," katanya.


Daniel meyakini kadernya yang diusung akan mendapat kemenangan di berbagai wilayah. Mereka, sebut Daniel, telah mendapat pembekalan dari petinggi partai.


"Ya pasti karena sudah melalui fit and proper test. Semua calon kemarin sudah mengikuti akademi politik kebangsaan untuk orientasi perjuangan. Optimis, Insya Allah menang. Mohon doanya," katanya.


Dijadwalkan, baik kader PKB maupun kader di luar yang diusung PKB akan mendaftar ke KPU pada Senin, 27 Juli 2015. Seluruh persyaratan tengah disiapkan untuk maju Senin lusa. "Kita sudah siap untuk ke KPU mulai Senin." (one)



Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya