Dibuka Menghijau, IHSG Diprediksi Menguat Tertahan di Akhir Pekan

Monitor pergerakan Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) di Bursa Efek Indonesia, Jakarta.
Sumber :
  • ANTARA FOTO/Sigid Kurniawan

VIVA – Indeks harga saham gabungan atau IHSG menguat 46 poin atau 0,80 persen di level 5.888 pada pembukaan perdagangan Jumat 28 Mei 2021.

Harga Emas Hari Ini 7 Mei 2024: Produk Antam dan Global Kompak Kinclong

Analis Reliance Sekuritas Lanjar Nafi, memprediksi bahwa IHSG memiliki potensi untuk bergerak menguat tertahan dengan ancaman false break bearish trendline pada perdagangan hari ini.

"Setelah sebelumnya saham-saham perbankan terkoreksi membebani pergerakan IHSG, yang cukup optimis pada sesi pertama," kata Lanjar dalam riset hariannya, Jumat 28 Mei 2021.

Dibuka menguat, IHSG Ditopang Sentimen Positif Pertumbuhan Ekonomi RI Kuartal I-2024

Lanjar menambahkan, data pertumbuhan pinjaman yang masih berada di zona negatif pada bulan April 2021 menjadi trigger negatif saham-saham di sektor perbankan.

Optimisme investor terhadap proyeksi pemerintah pada pertumbuhan ekonomi dan inflasi di kuartal II-2021, menjadi alasan penguatan IHSG dan beberapa saham di sektor infrastruktur dan konsumsi.

Mantan CEO PrettyLittleThing Umar Kamani Pecahkan Rekor Penjualan Tanah Terbesar di Dubai

Secara global, investor merefleksi data pertumbuhan ekonomi kuartal II-2021 yang tumbuh 6,4 persen, dan penurunan klaim pengangguran pada upaya The Fed terhadap prospek stimulus pemulihan ekonomi.

Secara teknikal, IHSG bergerak membentuk pola touching resistance moving average 20 dengan indikasi false break bearish trend jangka menengah yang memberikan signal koreksi jangka pendek. Sedangkan indikator stochastic dan RSI memberikan signal bullish momentum yang masih berpotensi melanjutkan pembalikan arah tren  dan indikator MACD yang cross over pada area undervalue.

"Sehingga secara teknikal IHSG berpotensi bergerak menguat tertahan, dengan ancaman false break bearish trendline dengan support resistance 5.798-5.902," ujarnya.

Lanjar juga memberikan sejumlah rekomendasi mengenai saham-saham yang dapat dicermati pada perdagangan hari ini di antaranya yakni BIRD, HOKI, ICBP, IMAS, INDY, INKP, JPFA, LSIP, PGAS, TINS, WIKA.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya