Mau Nyoba Naik LRT Jabodebek Bertarif Rp 1? Begini Cara Daftarnya

DEPO LRT Jabodebek di Bekasi Timur.
Sumber :
  • Youtube Satuan Kerja LRT Jabodebek

Jakarta – LRT Jabodebek akan mulai diuji coba terbatas mulai 12 Juli 2023, dengan tarif Rp 1. Pendaftaran bagi masyarakat yang ingin ikut mencobanya pun sudah dibuka mulai hari ini, Senin, 10 Juli 2023.

Saat turut menjajal LRT Jabodebek dari Jakarta ke Bekasi pekan lalu, Manajer Public Relations KAI Divisi LRT Jabodebek, Kuswardojo mengatakan, pada uji coba ini terdapat tiga titik keberangkatan yakni di Stasiun Harjamukti Cibubur, Stasiun Jatimulya Bekasi, dan Stasiun Dukuh Atas Jakarta.

Dengan hanya menyediakan kuota sebanyak 600 penumpang per hari untuk mengikuti uji coba ini, Kuswardojo meminta masyarakat terus memantau media sosial milik LRT Jabodebek untuk mendapatkan link pendaftarannya.

KAI luncurkan logo LRT Jabodebek.

Photo :
  • KAI

"Jadi (penumpang) dari Dukuh Atas, akan kita antar kembali ke Dukuh Atas, karena Rp 1 itu untuk perjalanan pulang pergi. Link-nya (untuk pendaftaran) tanggal 10 Juli kita pasang," kata Kuswardojo dikutip Senin, 10 Juli 2023.

Dalam proses pendaftaran, bakal ada semacam formulir yang harus diisi identitas pendaftar seperti nama, alamat, dan stasiun keberangkatan. Dia menegaskan, tidak ada persyaratan khusus selain membawa kartu elektronik, agar bisa melakukan tap dan masuk ke dalam stasiun.

Nantinya juga akan ada kode konfirmasi yang dikirimkan ke pendaftar usai melakukan registrasi, yang harus ditunjukkan ke petugas yang berjaga. Selama masa uji coba, akan ada 4 rangkaian dan 4 perjalanan dalam satu hari.

LRT Jabodebek

Photo :
  • Tangkapan layar Youtube Sekretariat Presiden
Pansel Mulai Buka Pendaftaran Capim KPK pada 26 Juni hingga 15 Juli 2024

Dalam satu kali perjalanan juga akan ada 150 penumpang yang bisa diangkut, sehingga total penumpang dalam satu hari diperkirakan mencapai 600 orang.

"Dalam sehari kita siapkan 4 perjalanan dengan 150 penumpang setiap perjalanannya. Jadi kurang lebih ada 600 orang dalam setiap perjalanannya," ujarnya.

Tarif Normal LRT Jabodebek Mulai Berlaku 1 Juni 2024, Maksimal Capai Rp 20.000
Uji coba terbatas LRT Jabodebek.

Tembus 1,7 Juta Pengguna, LRT Jabodebek Cetak Rekor Jumlah Penumpang Tertinggi di Mei 2024

Jumlah pengguna bulanan itu rekor tertinggi sejak LRT Jabodebek resmi beroperasi pada Agustus 2023.

img_title
VIVA.co.id
4 Juni 2024