Produktivitas hingga Penciptaan Lapangan Kerja Industri Sawit Terancam Ketidakpastian Regulasi

Petani kelapa sawit memanen tandan buah segar kelapa sawit di tengah banjir luapan Sungai Kampar, Riau. (Foto ilustrasi)
Sumber :
  • ANTARA FOTO/Hadly V

Jakarta – Ketidaksinkronan regulasi Pemerintah terkait industri kelapa sawit menciptakan ketidakpastian baru bagi pelaku usaha. Produktivitas industri kelapa sawit nasional pun terancam.

Ketidakpastian regulasi itu terjadi lantara adanya perbedaan ketentuan antara Pemerintah pusat dan daerah. Khususnya mengenai Hak Guna Usaha (HGU), yang menghambat produksi kelapa sawit nasional.

Menanggapi hal tersebut, Kepala Pusat Studi Sawit IPB Budi Mulyanto berpendapat, memperoleh HGU adalah proses yang tidak mudah. Karena, harus memenuhi rangkaian verifikasi legalitas yang jelas sebagaimana aturan turunan UU No 5 tahun 1960 tentang Peraturan dasar Pokok-Pokok Agraria.

Apalagi menurutnya, tanah yang diberi HGU  adalah tanah yang telah bebas dari status kawasan hutan, konflik perizinan, garapan masyarakat, kayu/hasil hutan, peta moratorium izin, inti-plasma.

Minyak kelapa sawit (CPO). (Ilustrasi)

Photo :
  • R Jihad Akbar/VIVAnews.

"Jadi kalau HGU telah diterbitkan selayaknya hukum negara melindungi dan jangan diganggu-ganggu lagi. Jangan pula dimasukkan ke dalam Status Kawasan Hutan," katanya, dikutip Jumat, 29 September 2023.

Budi menjelaskan, jika hak atas tanah yang telah terbit sah berdasarkan hukum negara kemudian dimasukkan ke dalam kawasan hutan, ini akan menimbulkan berbagai persoalan yang ujungnya akan terjadi sengketa-konflik agraria dan akan mengganggu iklim berusaha.

Apalagi industri kelapa sawit berkontribusi nyata dalam penyediaan lapangan kerja dan pengembangan ekonomi lokal, regional, nasional, maupun global.

Pertamina Siap Jadi 'Motor' Pengembangan Industri Petrokimia RI

Sorot Kelapa Sawit - Kebun - Perkebunan - Lahan - Hutan

Photo :
  • ANTARA FOTO/FB Anggoro

"Yang harus dilakukan pemerintah adalah semua hak atas tanah (HGU, HGB, HM) termasuk yang digunakan sebagai perkebunan sawit tidak disangkut-pautkan dengan kawasan hutan," jelasnya.

Jadi Sorotan Dunia, Intip Fakta-fakta Rekam Jejak 'Udara' Boeing

Dia menambahkan, pemerintah juga perlu melakukan perbaikan data spasial (peta-peta) dan data tekstual yang terkait aspek legalitas agar masyarakat tentram, iklim berusaha menjadi lebih jelas, lapangan kerja terus dapat dikembangkan.

"Jika upaya upaya di atas tidak dilakukan bukan saja produktivitas sawit yang terganggu, tapi juga penciptaan lapangan kerja terganggu," katanya.

Kembangkan Industri Petrokimia RI, Menperin Akui Perlu Insentif yang Lebih Menarik
Dexa Medica.

Perluas Pasar Global, Produk Dexa Medica Beredar di Asia hingga Afrika

Dexa Medica menegaskan terus melakukan ekspansi pasar global produk farmasi yang diproduksi. Salah satunya, produk Stimuno.

img_title
VIVA.co.id
17 Mei 2024