IHSG Tertekan Pelemahan Rupiah, Cek Saham-saham Berpotensi

Ilustrasi papan saham IHSG.
Sumber :
  • VIVA/Muhamad Solihin

Jakarta – Indeks harga saham gabungan atau IHSG melemah 16 poin atau 0,25 persen di level 6.829, pada pembukaan perdagangan Jumat, 20 Oktober 2023.

Rupiah Tembus Rp16.300 per Dolar AS, Gubernur BI: Kan Stabil, Salah Satu yang Terbaik di Dunia

Chief Executive Officer (CEO) PT Yugen Bertumbuh Sekuritas, William Surya Wijaya, memprediksi bahwa IHSG memiliki potensi untuk melemah pada perdagangan hari ini.

"Hari ini IHSG berpotensi melemah," kata William dalam riset hariannya, Jumat, 20 Oktober 2023.

Rupiah Merosot ke Level Rp 16.302 Per Dolar AS Pagi Ini

Dia menjelaskan, pada akhir pekan pergerakan IHSG masih dibayangi oleh gelombang tekanan yang belum akan berakhir.

IHSG.

Photo :
  • VIVA/Muhamad Solihin
Dibuka Melemah, IHSG Diprediksi Menguat Terbatas Terdongkrak Stabilitas Ekonomi RI

"Sedangkan, masih terjadinya capital outflow secara year-to-date (ytd), diiringi dengan melemahnya nilai tukar rupiah, turut memberikan sentimen negatif bagi IHSG," ujar William.

Sehingga, masih cukup besarnya risiko koreksi wajar tetap harus diwaspadai oleh para investor. Di mana minimnya sentimen yang dapat mendongkrak kenaikan IHSG, juga menjadi tantangan tersendiri bagi emiten yang

Ilustrasi IHSG.

Photo :
  • VIVA/Muhamad Solihin

berada di dalam pasar modal.

"IHSG diprediksi bergerak dalam level 6.789-6.978," ujarnya.

Selain itu, Dia juga memberikan sejumlah rekomendasi mengenai saham-saham yang dapat dicermati pada perdagangan hari ini, diantaranya yakni ITMG, AALI, TLKM, BBCA, SMGR, AKRA, ASRI.

 Menteri Koordinator Bidang Perekonomian, Airlangga Hartarto

Rupiah Melemah ke Rp 16.378 per Dolar AS, Airlangga Sebut karena Gejala Global

Nilai tukar rupiah pada perdagangan siang hari ini tercatat melemah mencapai posisi Rp 16.378 per dolar AS. Menko Perekonomian Airlangga Hartarto merespons kabar tersebut

img_title
VIVA.co.id
14 Juni 2024