Menteri Basuki: ASN Pindah ke IKN Usai Upacara 17 Agustus
- VIVA.co.id/Arianti Widya
Jakarta - Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR), Basuki Hadimuljono mengatakan, langkah pemindahan aparatur sipil negara (ASN) ke Ibu Kota Nusantara (IKN), akan dilakukan setelah upacara kemerdekaan Republik Indonesia yang juga akan digelar di IKN pada 17 Agustus 2024 mendatang.
Dia menjelaskan, keputusan pemindahan ASN ke IKN usai upacara 17-an nanti, dilakukan dengan sejumlah pertimbangan. Salah satunya yakni bahwa hunian dan kantor ASN yang sudah akan rampung sebelum Agustus nanti, akan digunakan terlebih dahulu sebagai akomodasi bagi para petugas upacara.
"Jadi bulan Agustus nanti kan rencana 17 Agustusan, baru setelah itu ASN pindah (ke IKN). Karena hunian-hunian yang ada dan kantor di sana dipakai dulu untuk petugas-petugas upacara 17-an," kata Basuki usai acara Halalbihalal Idul Fitri 1445 H, yang digelar di Kementerian PUPR, Jakarta, Selasa, 16 April 2024.
Bahkan, Basuki memastikan jika pada pekan depan dirinya akan mengecek langsung progres pembangunan IKN. Hal itu utamanya untuk memastikan segala kesiapan yang diperlukan, jelang upacara 17-an di IKN pada Agustus 2024 mendatang.
"Karena soal distribusi air minum ditargetkan juga harus selesai pada Juli mendatang," ujarnya.
Diketahui, sebelumnya Basuki juga sudah menyampaikan bahwa sampai saat ini, progres dari pembangunan rumah tapak jabatan menteri di Ibu Kota Nusantara (IKN) sudah mencapai 80 persen. Dia menjelaskan, tiap-tiap rumah menteri di IKN memiliki luas tanah sekitar 1.000 m2, dengan luas bangunan sekitar 500 m2 dan terdiri atas dua lantai.
"Progres pembangunan rumah tapak jabatan menteri di IKN saat ini mencapai sekitar 80 persen," kata Basuki.
Dia menambahkan, dari total 36 unit rumah jabatan menteri, sampai saat ini sudah ada 4 unit yang selesai. Sementara sisanya tinggal dilakukan pengerjaan akhir (finishing). Bahkan, Dia menargetkan jika pekerjaan tersebut akan bisa selesai pada sekitar bulan Juli 2024 mendatang.
"Pembangunan seluruh unit rumah tapak jabatan menteri di IKN ditargetkan selesai pada Juli tahun ini," ujar Basuki.
Sementara untuk progres pembangunan 12 tower hunian ASN di IKN, Basuki memastikan bahwa sampai saat ini sebanyak 9 tower sudah dilakukan topping off sebelum libur Lebaran kemarin.
"Dari 47 tower hunian ASN tersebut, pada Juli Insya Allah sebanyak 12 tower hunian sudah selesai," ujarnya.