Dirut Pertamina Minta Masukan Tim Reformasi Tata Kelola Migas

Direktur Utama Pertamina Dwi Sutjipto
Sumber :
  • ANTARA/Fanny Octavianus
VIVAnews
- Manajemen baru PT Pertamina kini memprioritaskan transparansi perusahaan. Maka, sebagai langkah awal, perusahaan energi pelat merah ini akan bertemu dengan Tim Reformasi Tata Kelola Migas pada minggu depan.


"Insya Allah (kami bertemu) mingga depan," kata Dirut Pertamina, Dwi Soetjipto, di Jakarta, Minggu 30 November 2014.


Dwi mengatakan bahwa BUMN migas ini memerlukan masukan dari tim yang diketuai oleh Faisal Basri. Tak hanya itu, mereka juga akan bekerja sama dengan Tim Reformasi Tata Kelola Migas tersebut.


"Kami sebagai manajemen Pertamina akan membutuhkan masukan. Kami akan bekerja sama dengan tim reformasi itu agar transparan," kata dia.


Seperti yang diketahui, Dwi memang punya beberapa prioritas di perusahaan tersebut setelah ditunjuk menjadi pimpinan Pertamina. Yang pertama, menjadikan Pertamina untuk turut berperan dalam kemandirian ekonomi bangsa.


"Kedua, efisiensi produktivitas. Efisiensi dalam bisnis dan produktivitas itu dalam kilang pengeboran. Harapannya, kami bisa meningkatkan kinerja Pertamina," kata dia.


Ketiga, transparansi bisnis Pertamina. "Seluruh pihak yang berkepentingan terhadap masalah pengelolaan energi dan kami junjung tinggi aspek tadi efisiensi dan produktivitas," kata dia. (ren)

Baca juga:

Suami yang Mutilasi Istri di Ciamis Sudah Kooperatif tapi Hasil Tes Kejiwaan Belum Ada
Guinea U-23

Terpopuler: Hoax soal Guinea dan Doping Uzbekistan

Performa gemilang Indonesia U-23 di Piala Asia U-23 sampai sekarang masih ramai dibicarakan publik. Sayangnya kini muncul narasi hoax yang ramai beredar di media sosial.

img_title
VIVA.co.id
8 Mei 2024