Depan Belakang Oke, Liverpool Pede Pecundangi Madrid

Striker Liverpool, Sadio Mane.
Sumber :
  • Marca

VIVA – Segudang pengalaman Real Madrid di pentas Liga Champions tak membuat nyali Liverpool ciut. Hal itu yang ditegaskan Sadio Mane jelang final Liga Champions, Minggu 27 Mei 2018.

Daripada ke Madrid, Kylian Mbappe Mending Cari Gaji Rp6 Triliun Setahun

Striker berpaspor Senegal itu mengaku, lolosnya Liverpool ke final merupakan kejutan untuk Madrid. Jalan berliku yang sudah dilalui The Reds pantas diganjar dengan laga final.

"Madrid memang berpengalaman, tapi kami juga memiliki pemain untuk mengalahkan tim mana pun di dunia. Kami akan pergi ke sana dan mencoba untuk melakukan yang terbaik," ujar Mane seperti dilansir dari Marca, Selasa 22 Mei 2018.

Real Madrid Juara Liga Champions 14 Kali karena Dibantu Wasit

Mane sangat yakin, timnya bakal menjadikan laga final sebagai neraka bagi El Real. Tak bisa dipungkiri, kesuksesan Liverpool bukan hanya soal trio lini depan, tapi juga pertahanan.

"Kami akan menyebabkan masalah untuk mereka. Final ini menjadi neraka bagi Madrid," ucapnya.

Bintang Bayern Munich Ngamuk Usai Disingkirkan Real Madrid, Bongkar Aib Ronaldo

"Saya pemain yang beruntung dan kami selalu berbicara tentang tiga pemain depan. Tapi, jangan lupakan hal itu dimulai dari pertahanan," tambahnya. (one)


 

Gelandang Real Madrid, Jude Bellingham

Madrid Vs Dortmund di Final Liga Champions Jadi Pengalaman Unik Jude Bellingham

Tak pernah terbayangkan oleh Jude Bellingham akan bermain di final Liga Champions melawan Borussia Dortmund. Dia akan berhadapan dengan mantan klubnya tersebut.

img_title
VIVA.co.id
9 Mei 2024