Drama 5 Gol, Dortmund Melaju ke 16 Besar DFB Pokal

Pemain Borussia Dortmund rayakan gol.
Sumber :
  • https://twitter.com/BlackYellow

VIVA – Borussia Dortmund berhasil keluar sebagai pemenang saat menghadapi Union Berlin di lanjutan ajang DFB Pokal pada Kamis dini hari WIB, 1 November 2018. Dortmund menang dengan skor 3-2 melalui babak tambahan. 

Real Madrid Waspadai Kualitas Pertahanan Borussia Dortmund di Final Liga Champions 2023-2024

Tampil di Westfalenstadion, Dortmund menguasai laga. Gol pembuka mereka ciptakan melalui Christian Pulisic di menit ke-40. Skor 1-0 untuk keunggulan Dortmund. 

Memasuki babak kedua, Union Berlin langsung keluar menyerang. Gol penyeimbang akhirnya tercipta di menit ke-63 melalui Sebastian Polter. Tidak butuh waktu lama, Dortmund kembali unggul. 

Jelang Bentrok Vs Real Madrid di Final Liga Champions, Pelatih Borussia Dortmund Bilang Begini

Kali ini melalui kaki Maximilian Philipp di menit ke-73. Petaka bagi Dortmund, di menit ke-88 Union Berlin mampu menyeimbangkan kedudukan, lagi-lagi melalui Polter. Laga kemudian lanjut ke babak tambahan. 

Die Borussen tidak mengendurkan serangan. Mereka kemudian diuntungkan dengan penalti yang diberikan setelah Marvin Friedrich melanggar pemain Dortmund di kotak terlarang. 

Legenda Brasil Rivaldo Prediksi Borussia Dortmund Juara Liga Champions 2024-2025, Ini Alasannya

Marco Reus yang menjadi eksekutor penalti berhasil menuntaskan tugasnya. Tidak ada gol tambahan tercipta, skor 3-2 untuk Dortmund bertahan hingga peluit panjang dibunyikan. Atas hasil ini, Dortmund berhak melaju ke babak 16 besar DFB Pokal. 

Susunan Pemain: 

Borussia Dortmund: Marwin Hitz, Achraf Hakimi, Omer Toprak, Dan-Axel Zagadou, Abdou Diallo (Guerreiro 14′), Julian Weigl (c), Mahmoud Dahoud (Axel Witsel 86′), Christian Pulisic, Shinji Kagawa (Marco Reus 78′), Wolf (Sancho 90′ ET), Philipp. 

Union Berlin: Rafal Gikiewicz, Christopher Trimmel (c), Marvin Friedrich, Florian Hübner, Lenz, Schmiedebach, Prömel, Hartel (Hedlund 76′), Redondo (Abdullahi 61′), Mees, Andersson (Polter 61′). 


 

Bola final Liga Champions 2023/24

Link Live Streaming Final Liga Champions Borussia Dortmund Vs Real Madrid

Liga Champions 2023/24 segera memasuki partai final. Borussia Dortmund dan Real Madrid akan saling bunuh untuk membuktikan diri siapa yang terbaik di Benua Biru.

img_title
VIVA.co.id
1 Juni 2024