Akhirnya, Mourinho Ungkap Alasan Beri Salam 3 Jari ke Fans Juventus

Eks manajer Manchester United, Jose Mourinho
Sumber :
  • Twitter/@ManUtd

VIVA – Manajer Manchester United, Jose Mourinho mengungkapkan alasannya mengangkat tiga jari ke arah suporter Juventus di Old Trafford, bulan lalu.

Madrid Vs Dortmund di Final Liga Champions Jadi Pengalaman Unik Jude Bellingham

Momen itu terjadi saat Setan Merah ditaklukkan Juventus 0-1 di laga lanjutan penyisihan grup Liga Champions, 24 Oktober 2018 lalu.

Mourinho mengakui tidak suka dengan kelakuan para suporter Juventus di laga itu. Mereka terus mencemooh Mourinho dengan kalimat kasar.

Real Madrid Juara Liga Champions 14 Kali karena Dibantu Wasit

Mourinho pun mengangkat tiga jari kepada para suporter Juve. Simbol bahwa dia pernah berhasil membawa rival Juventus, Inter Milan meraih treble winner.

"Suporter mereka pada akhirnya tidak berlaku sepantasnya dan tak bagus," kata Mou seperti dilansir Tribal Football, Rabu 7 November 2018.  

Terpopuler: Pengakuan Pelatih PSG, Timnas Indonesia Dibela Ronaldo dan Messi

"Sudah jelas, mereka tidak suka saya. Dan sudah jelas itu momen terberat mereka saat kami meraih treble winner (2010)," kata Mou.

"Inilah satu-satunya alasan yang membuat saya bereaksi dengan tiga jari. Ini respon yang jelas dari saya kepada mereka," lanjutnya.

Dan tengah pekan ini, kedua tim akan kembali berlaga di ajang yang sama. Namun kali ini laga akan digelar di Allianz Stadium, Kamis dini hari 8 November 2018.

Meski sempat dibuat kesal dengan para suporter Juventus, Mourinho mengatakan, tidak pernah memiliki masalah dengan klub Juventus.

"Kami memiliki hubungan baik dengan klub itu dan Max Allegri. Kami teman baik. Kami tidak punya memori buruk dengan mereka selama di Italia," jelasnya. 

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya