Spalletti Ungkap Penyebab Kegagalan Inter Milan

Striker Inter Milan, Mauro Icardi.
Sumber :
  • https://twitter.com/Inter_en

VIVA – Inter Milan harus menelan pil pahit karena tidak berhasil lolos ke babak 16 besar Liga Champions. Inter hanya bermain imbang 1-1 dengan PSV Eindhoven pada matchday 6 Liga Champions, 12 Desember 2018 dini hari WIB. 

Real Madrid Juara Liga Champions 14 Kali karena Dibantu Wasit

Dikutip dari AFP, ini merupakan Liga Champions pertama Inter sejak 2011/2012. Inter pernah merasakan gelar Liga Champions pada 2010, ketika Jose Mourinho menjadi pelatih. 

Pelatih Inter Milan, Luciano Spalletti, mengatakan, satu pemain tidak akan mampu membantu tim untuk bisa berbuat banyak di Liga Champions. Mauro Icardi menjadi penyelamat Inter dari kekalahan dengan golnya pada menit 73. 

Terpopuler: Pengakuan Pelatih PSG, Timnas Indonesia Dibela Ronaldo dan Messi

"Satu pemain tidak akan membentuk permainan tim," kata Spalletti. 

"Icardi bangkit untuk menghadapi tantangan. Ia tidak hanya mencetak gol hari ini, tapi juga bermain dengan baik. Tetapi, satu pemain sulit membentuk tim yang hebat," tambah pria asal Italia ini. 

Bungkam Bayern Munich, Real Madrid Tantang Borussia Dortmund di Final Liga Champions

Sementara itu, salah satu penyebab Inter tidak meraih kemenangan adalah karena grogi. "Kami grogi dan kehilangan banyak bola. Kami membutuhkan kemenangan, tapi tidak dapat memanfaatkan peluang. Saat kecemasan bertambah, maka sulit mengendalikan permainan," jelas Spalletti. (one)
 

Gelandang Real Madrid, Jude Bellingham

Madrid Vs Dortmund di Final Liga Champions Jadi Pengalaman Unik Jude Bellingham

Tak pernah terbayangkan oleh Jude Bellingham akan bermain di final Liga Champions melawan Borussia Dortmund. Dia akan berhadapan dengan mantan klubnya tersebut.

img_title
VIVA.co.id
9 Mei 2024