Biang Kerok Kegagalan Madrid Dibela Zidane

Pelatih Real Madrid, Zinedine Zidane
Sumber :
  • twitter.com/realmadrid

VIVA – Real Madrid tersingkir dari Liga Champions. Mereka kembali kalah 1-2 dari Manchester City dalam duel babak 16 besar.

Bermain di Etihad Stadium, Jumat 7 Agustus 2020, atau Sabtu dini hari waktu Indonesia, Madrid tumbang 1-2. Secara agregat mereka pun kalah 2-4.

Raphael Varane dianggap sebagai biang kerok kekalahan Madrid. Dia melakukan dua blunder yang berujung gol buat The Citizens.

Raphael Varane

Secara pribadi, Varane juga sudah mengakui dosanya dan meminta maaf. Beruntung, dia memiliki pelatih seperti Zinedine Zidane yang sekarang malah mendukungnya agar tidak terlalu menyalahkan diri sendiri.

"Kami akan bilang ke Varane untuk menegakkan kepala," kata Zidane dikutip Goal.

Pelatih Real Madrid, Zinedine Zidane

"Saya lebih tertarik membahas apa yang telah para pemain capai musim ini. Rasanya mereka sudah melakukan hal spektakuler," sambungnya.

Lawan Real Madrid, Bayern Munich Waspadai Jude Bellingham

Untuk ManCity, Zidane mengakui keunggulan sang lawan. Dia menyebut pasukan besutan Pep Guardiola tersebut memang layak menang dan lolos ke babak selanjutnya.

Inter Milan pastikan Scudetto ke-20

Dapat Kuota Tambahan, Serie A dan Bundesliga Kirim 5 Wakil ke Liga Champions Musim Depan

Liga Champions musim 2024/25 mendatang akan diikuti 36 peserta. Ada empat kuota tambahan karena sebelumnya peserta ajang ini adalah 32 klub.

img_title
VIVA.co.id
5 Mei 2024