Tekuk Uruguay, Inggris Raya Jumpa Korsel

Aaron Ramsey (tengah) saat Inggris Raya Vs Uruguay
Sumber :
  • REUTERS/Francois Lenoir

VIVAbola - Inggris raya berhasil menjadi juara Grup A setelah menaklukkan Uruguay di laga terakhir penyisihan Olimpiade London 2012 di Stadion Millenium, Rabu, 1 Agustus 2012 (Kamis dini hari WIB). Inggris Raya akan menghadapi Korea Selatan yang sudah menunggu di babak perempat final.

Sementara kekalahan ini membuat Uruguay harus memupus ambisinya melaju ke babak perempat final. Uruguay menduduki posisi tiga klasemen setelah hanya mengantongi tiga poin dari satu kemenangan dan dua kekalahan.

Inggris Raya akan didampingi oleh Senegal yang di saat bersamaan bermain imbang 1-1 dengan Uni Emirat Arab. Senegal menghuni posisi dua klasemen setelah membukukan lima poin dari satu kemenangan dan dua hasil imbang. Senegal akan menghadapi Meksiko di babak perempat final.

Tampil di laga terakhir penyisihan, Inggris Raya langsung mengambil inisiatif serangan. Sejumlah peluang emas berhasil diciptakan Craig Bellamy Cs. Namun Inggris Raya baru bisa memecah kebuntuan di penghujung babak pertama.

Memasuki babak kedua, Urugay coba memainkan tempo permainan cepat guna menyamakan kedudukan. Tapi penampilan gemilang kiper Inggris Raya, Jack Butland mampu mementahkan setiap peluang emas yang dimiliki Edinson Cavani Cs.

Di menit 53,  Butland mampu memblok sepakan Suarez. Begitupula di menit 65 saat Butland menepis bola mendatar Suarez yang mengarah ke pojok kanan bawah gawang. Hingga laga berakhir kedudukan tidak berubah 1-0 untuk kemenangan Inggris Raya.

Susunan Pemain


Inggris Raya: Jack Butland, Micah Richards, Ryan Bertrand, Neil Taylor, Steven Caulker, Scott Sinclair (Jack Cork, 90'), Joe Allen, Aaron Ramsey, Tom Cleverley, Craig Bellamy (Danny Rose, 78'), Daniel Sturridge   

Uruguay: Martin Campaña, Matías Aguirregaray, Sebastián Coates, German Rolin, Ramón Arias, Egidio Arévalo, Gaston Ramirez, Diego Rodriguez, Edinson Cavani, Tabaré Viudez (Nicolas Lodeiro, 58'), Luis Suárez

Gelandang Liverpool Pensiun dari Timnas Inggris
Penyerang Liverpool, Daniel Sturridge

Jelang Lawan Arsenal, Kondisi Sturridge Belum Jelas

Sturridge mengalami cedera dan kemungkinan absen.

img_title
VIVA.co.id
8 Agustus 2016