Republik Irlandia Ungkap Trik Sukses Kalahkan Juara Dunia

Pelatih Republik Irlandia, Martin O'Neill
Sumber :
  • Reuters / Lee Smith

VIVA.co.id - Sukses menaklukkan juara dunia di laga krusial, tampaknya menjadi torehan paling mengesankan bagi pelatih Republik Irlandia, Martin O'Neill. Irlandia berhasil merebut tiga poin penting atas tim tamu, Jerman dengan skor tipis 1-0 dalam misi mereka melaju ke putaran final Piala Eropa 2016 dalam pertarungan yang di gelar di Aviva Stadium, Dublin, Jumat dini hari WIB, 9 Oktober 2015.

O'Neill memuji para pemain Republik Irlandia yang tampil apik sepanjang laga dengan kepercayaan diri tinggi di depan publik pendukungnya sendiri.

Mantan pelatih Sunderland itu pun merasa bangga dengan performa anak asuhnya yang sukses menekankan tim yang merupakan juara bertahan Piala Dunia itu.

"Seluruh tim melakukannya dengan mengagumkan. Itu adalah usaha tim yang hebat. Kami jelas harus menahan banyak tekanan selama laga seperti yang diharapkan, mereka adalah juara dunia," kata O'Neill yang dilansir RTE.

"Para pemain tampil fantastis dan mereka layak mendapatkannya. Untuk mengalahkan juara dunia adalah pencapaian sensasional," kata pelatih 63 tahun itu.

Shane Long mencetak gol 20 menit jelang laga usai dan mengantarkan kemenangan yang menjamin Irlandia setidaknya dapat menempatkan mereka ke zona play-off dalam upaya mereka untuk lolos ke Prancis tahun depan.

"Kami masih punya perjuangan besar di depan kami (melawan Polandia), itu misi besar kami," ujarĀ O'Neill.

Irlandia akan menghadapi Polandia dalam pertandingan terakhir mereka pada hari Minggu dengan menargetkan kemenangan atau cukup hasil imbang dengan mencetak setidaknya dua gol akan cukup untuk dapat lolos langsung.

Pelajaran Berharga Para Raksasa Menuju Piala Eropa
Pemain Timnas Jerman, Julian Draxler (kostum putih).

Draxler Terancam Tak Ikut ke Piala Eropa 2016

Bintang Wolfsburg ini mengalami cedera paha.

img_title
VIVA.co.id
14 April 2016