Hasil Lengkap Laga Sepakbola Dini Hari Tadi

Ekspresi pemain Chelsea usai tersingkir dari Piala Liga
Sumber :
  • Reuters / Darren Staples
VIVA.co.id
Bertemu Conte, Hiddink Minta Saran soal Inter Milan?
- Sejumlah laga seru di dunia sepakbola telah berlangsung, Selasa 27 Oktober 2015 (Rabu dini hari WIB). Berbagai kejutan terjadi, terutama di babak IV Piala Liga Inggris.

Conte Haramkan Beberapa Makanan Masuk ke Tim Chelsea
Dua tim raksasa, Arsenal dan Chelsea harus tersingkir dari Piala Liga. The Gunners dipermalukan tim kasta kedua, Sheffield Wednesday dengan skor telak 3-0 di Hillsborough Stadium.

Harga Mahal untuk Sebuah 'Penyesalan'
Nasib serupa dialami oleh Chelsea. Sang juara bertahan Piala Liga disingkirkan oleh Stoke City. Setelah imbang 1-1 di waktu normal, laga harus dilanjutkan hingga adu penalti. Sayang, di babak ini, The Blues tumbang 4-5.

Leicester City juga harus melupakan mimpi melaju lebih jauh. Armada Claudio Ranieri takluk dari Hull City 4-5 lewat adu penalti, setelah di waktu normal laga berakhir imbang 1-1.

Dari lanjutan Serie A, Inter akhirnya meraih hasil positif, setelah empat laga tanpa kemenangan. Bermain dengan 10 orang, La Beneamata mampu menekuk Bologna 1-0 lewat gol tunggal Mauro Icardi.

Di ajang DFB-Pokal, langkah Bayern Munich belum terbendung. Die Roten berhasil menaklukkan juara bertahan VfL Wolfsburg dengan skor 3-1 di Volkswagen Arena.

Berikut hasil lengkapnya:

Piala Liga Inggris
Everton 1 - 1 Norwich City (Everton menang adu penalti 4-3)
Hull City 1 - 1 Leicester City (Hull City menang adu penalti 5-4)
Sheffield Wednesday 3 - 0 Arsenal
Stoke City 1 - 1 Chelsea (Stoke City menang adu penalti 5-4)

Serie A
Bologna 0 - 1 Inter

DFB-Pokal
Erzgebirge Aue 1 - 0 Eintracht Frankfurt
FSV Frankfurt 1 - 2 Hertha Berlin
Mainz 05 1 - 2 1860 Muenchen
Nuernberg 5 - 1 Fortuna Duesseldorf
Bochum 1 - 0 Kaiserslautern
Darmstadt 2 - 1 Hannover 96
Unterhaching 3 - 0 RasenBallsport Leipzig
Wolfsburg 1 - 3 Bayern Munich

Coupe de la Ligue
Evian Thonon Gaillard 2 - 2 Laval (Laval menang adu penalti 5-4)
Tours 1 - 0 Angers
SC Bastia 0 - 1 Rennes

(asp)
Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya