Hodgson: Karir Vardy di Timnas Inggris Masih Panjang

Pemain Inggris, Jamie Vardy
Sumber :
  • Action Images via Reuters / Carl Recine

VIVA.co.id - Karir Jamie Vardy bersama Timnas Inggris tergolong terlambat. Bomber Leicester City ini baru bersinar saat mendekati usia 30 tahun.

Meskipun demikian, manajer Inggris Roy Hodgson tetap memprediksi karir Vardy di Inggris masih akan berlangsung lama. Pemain 29 tahun ini dianggap punya kualitas untuk terus menjaga penampilannya.

"Selama dia mampu mempertahankan performanya, saya yakin dia akan terus berseragam Inggris dalam waktu yang lama. Dia sudah berusia 29 tahun. Dia bukanlah pemain muda. Namun, sangat muda jika melihat kelas permainannya," kata Hodgson seperti dilansir Soccerway.

Vardy selalu mencetak gol di 2 laga internasional terakhir bersama Inggris. Dia menyumbangkan gol saat The Three Lions menekuk Jerman 3-2, dan kalah dari Belanda 1-2.

"Dia adalah pemain yang berbakat, jadi tak akan habis di usia 31 tahun atau 32 tahun. Dia tak seperti beberapa pemain yang memulai karir di Inggris di usia 16 tahun. Jamie, di usia 31 tahun, masih punya waktu 4-5 tahun lagi," ucap Hodgson.

Akhir Pekan Nanti, MU Diprediksi Kalah dari Leicester
Gelandang Liverpool, James Milner

Gelandang Liverpool Pensiun dari Timnas Inggris

Dia merasa kalah saing dengan pemain muda di Inggris.

img_title
VIVA.co.id
6 Agustus 2016