Sevilla Tak Mau Cari Hasil Imbang Lawan Juventus

Pelatih Argentina, Jorge Sampaoli.
Sumber :
  • REUTERS/Marcelo Del Pozo

VIVA.co.id – Sevilla akan menjamu Juventus di laga penyisihan Grup H Liga Champions, Selasa 22 November 2016 (Rabu dini hari WIB). Hasil imbang di Ramon Sanchez Pizjuan, sudah cukup bagi Sevilla untuk melangkah ke babak 16 besar.

Allegri Angkat Bicara soal Dusan Vlahovic yang Kesal karena Diganti

Meskipun demikian, pelatih Sevilla, Jorge Sampaoli enggan mencari hasil imbang saat melawan Juve. Mantan pelatih Timnas Chile ini tetap menargetkan kemenangan di laga nanti.

"Kami menatap semua pertandingan sebagai protagonis. Bermain melawan tim Juventus, dan hanya mencari hasil imbang, akan menjadi hal yang gila," kata Sampaoli seperti dilansir Football Italia.

Puasnya AC Milan Bawa Pulang Poin dari Markas Juventus

"Juventus adalah tim yang sangat kuat. Mereka adalah salah satu tim yang terkuat di Eropa. Kami akan mencoba untuk menunjukkan permainan terbaik dan mencoba untuk meraih kemenangan," lanjut pelatih yang mengantarkan Chile juara Copa America 2015 ini.

Sevilla saat ini menempati puncak klasemen dengan 10 poin dari 4 laga, disusul Juve dengan 8 poin. Meskipun demikian, Sampaoli tetap menganggap Bianconeri lebih diuntungkan, karena akan menghadapi tim yang sudah tersisih, Dinamo Zagreb di laga terakhir.

5 Fakta Menarik Juventus Melangkah ke Final Coppa Italia

"Jika kami kalah besok, kami akan berada di situasi yang sulit. Kami harus mencoba dan lolos di Lyon. Sedangkan jika Juventus kalah besok, mereka masih bisa lolos saat melawan Dinamo. Faktanya, Juventus menghadapi pertandingan ini dengan lebih tenang," tutur Sampaoli.

Kiper FC Dallas, Maarten Paes (kiri)

Maarten Paes Gagalkan Penalti Eks Juventus, FC Dallas Tetap Kalah

Calon kiper Timnas Indonesia Maarten Paes menunjukkan permainan gemilang bersama klubnya FC Dallas.Meskipun demikian, Dallas takluk 1-3 dari Toronto FC dalam lanjutan MLS

img_title
VIVA.co.id
5 Mei 2024